Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ridwan Kamil Pamer Mobil Listrik yang Digunakan untuk Patwal

Berita Otomotif

Ridwan Kamil Pamer Mobil Listrik yang Digunakan untuk Patwal

BANDUNG – Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat pamer kendaraan listrik yang digunakan oleh Polda Jawa Barat untuk melakukan pengawalan.

Hal ini Ia sampaikan di akun Instagram miliknya, @ridwankamil. Dalam postingannya Ia menyampaikan bahwa kendaraan tersebut merupakan mobil listrik pertama di Indonesia yang menjadi mobil polisi.

“Ini mobil polisi pertama di Indonesia yang menggunakan mobil listrik. Mobil patwal yang bertugas di kantor Gubernur Jawa Barat. Selain tidak merilis polusi dan kebisingan ke udara, Alhamdulillah banyak sekali menghemat biaya dan anggaran bulanan sampai 70 persen dibandingkan dgn anggaran rutin kendaraan bensin,” ungkapnya.

Mobil listrik yang digunakan adalah Hyundai Kona yang diluncurkan pada bulan November 2020. Pemerintah Jawa Barat sendiri memang membeli tiga kendaraan listrik yang terdiri dari dua Hyundai Ioniq dan satu Hyundai Kona.  Pembelian tersebut dilakukan pada bulan Desember 2020.

Hyundai Kona Electric yang digunakan oleh Patwal memiliki beragam keunggulan tersendiri. Tercatat, mobil ini memiliki baterai berkapasitas 39,2 kWh. Depan baterai ini maka Hyundai Kona mampu menempuh jarak sejauh 345 km hanya dalam satu kali pengisian daya.

Hematnya daya yang digunakan tidak lepas dari sejumlah teknologi di dalam kendaraan tersebut. Salah satu teknologi yang menjadi keunggulan adalah Regenerative brake system yang memungkinkan baterai dapat mengisi ulang secara mandiri dengan memanfaatkan daya kinetik saat terjadi pengereman.

Meski memiliki efisiensi daya yang luar biasa Hyundai Kona Electric memiliki perfoma sangat baik. Otak dibalik semua pergerakan kendaraan elektrik adalah electric control power unit (EPCU) yang membuat seluruh sistem listrik dan elektronik bekerja secara harmonis.

Jika dibandingkan dengan mesin pembakaran konvensional, sebenarnya motor listrik lebih dapat diandalkan karena responnya lebih cepat dan sederhana. Cukup menekan sebuah tombol maka transmisi akan langsung berpindah. Hal ini karena mobil sudah dilengkapi dengan Shift by Wire dan membuat daya listrik langsung disalurkan ke kedua roda melalui single speed reduction gear yang mengikuti pedal akselerator.

Putaran torsi pada mobil listrik murni yang instan, membuat setiap tekanan pada pedal akselerator langsung terasa. Dilengkapi dengan permanent-magnet synchronous magnet, memberikan torsi maksimal hingga 395 Nm pada Kona Electric. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang