Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Tunggu Dua Tahun Lagi, akan Ada Taksi Terbang Listrik Rute Singapura - Indonesia

Berita Otomotif

Tunggu Dua Tahun Lagi, akan Ada Taksi Terbang Listrik Rute Singapura - Indonesia

BERLIN - Perusahaan penerbangan, Volocopter berencana menghadirkan taksi terbang bertenaga listrik untuk digunakan oleh publik di Singapura.

Melansir Hindustan Times, Kamis (17/2/2022) taksi terbang listrik buatan perusahaan start-up asal Jerman ini nantinya akan menawarkan penerbangan jarak dekat seperti ke Indonesia dan Malaysia.

Taksi terbang listrik ini akan memulai penerbangan perdananya di Singapura pada 2024.

Chief Commercial Officer Volocopter Christian Bauer mengatakan perusahaan akan mengoperasikan armadanya sebanyak 10 hingga 20 unit. 

"Nantinya seluruh armada akan berada di sekitar tujuan wisata populer, seperti Marina Bay dan Pulau Sentosa," ucap Bauer.

Sebagai bagian dari langkah ekspansi perusahaan di Asia, Volocopter juga telah merencanakan untuk mendirikan pusat pemeliharaan unitnya di Singapura. 

Bersamaan dengan itu, pihaknya juga sedang melakukan studi kelayakan pembuatan landasan pacu supaya taksi terbang listrik bisa lepas landas dan mendarat secara vertikal.

Saat ini perusahaan masih dalam proses mendapatkan sertifikasi dari Badan Keselamatan Penerbangan Eropa (European Union Aviation Safety Agency/EASA) agar bisa mengoperasikan taksi terbang listrik di Eropa dan juga di Singapura.

Bauer mengatakan Volocopter adalah salah satu mitra eVTOL pertama di Singapura.

Taksi terbang VoloCity (Foto: Volocopter)

“Pada manufaktur, kami menilai itu dan kami memiliki 12 bulan ke depan untuk melihat apakah kami harus melakukannya atau apakah ada potensi lain,” ujarnya.

Untuk mendorong ekspansi di Asia, perusahaan berencana menambah staf. Saat ini ada 10 staf di Singapura dan akan menjadi 500 staf pada 2030. 

Selain taksi terbang, perusahaan juga memiliki rencana menghadirkan layanan pengiriman paket menggunakan drone awal 2023 di Chengdu, China bekerja sama dengan Geely Automobile Holdings Ltd.

Untuk diketahui, taksi terbang listrik buatan Volocopter dikemudikan menggunakan pengendalian jarak jauh. Durasi penerbangan maksimum 30 menit. 

Taksi ini juga dilengkapi baterai cadangan, rotor dan beberapa parasut. [Tih/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang