Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pascabanjir, Teknisi dan Towing Suzuki Bisa Didatangkan

Berita Otomotif

Pascabanjir, Teknisi dan Towing Suzuki Bisa Didatangkan

JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan program “Suzuki Peduli Banjir” untuk para pelanggannya yang terkena musibah banjir.

Banjir yang melanda sejumlah kawasan di Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi dan Tangerang pada awal tahun 2020 telah menyebabkan sejumlah kendaraan tenggelam. Kondisi tersebut pun membuat PT SIS berinisiatif untuk menggelar program Suzuki Peduli Banjir.

Dalam program ini, para pelanggan Suzuki bisa menghubungi Layanan Halo Suzuki (0800 1100 800 dan mendapatkan sejumlah bantuan. Sedikitnya ada lima bantuan yang akan didapatkan oleh pelanggan Suzuki yaitu

1. Layanan Panduan Teknisi.

2. Layanan Kunjungan Teknisi.

3. Layanan Home Service (untuk konsumen yang membutuhkan servis di rumah).

4. Layanan Towing atau Derek Gratis (untuk kendaraan terdampak banjir di wilayah Jabodetabek untuk dibawa ke bengkel resmi Suzuki terdekat).

5. Gratis pemeriksaan 23 item (Free Check-Up Campaign) untuk setiap kendaraan yang masuk ke bengkel resmi Suzuki.

 “Melalui program Suzuki Peduli Banjir, kami berharap musibah banjir ini segera. Kami siap untuk memberikan pelayanan terbaik, termasuk dengan towing gratis dan servis di rumah (home service). Caranya mudah, yaitu dengan menghubungi Halo Suzuki  di nomor 0800-1100-800,” ungkap Riecky Patrayudha, Head of Service PT SIS.

Ia juga menegaskan bahwa PT SIS akan menyediakan layanan Service dan Sparepart yang sesuai dengan kebutuhan konsumen di bengkel resmi. Sedikitnya, ada 56 outlet Suzuki di Jabodetabek yang akan disiagakan untuk menghadapi banyaknya permintaan perbaikan kendaraan akibat banjir. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang