Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Harga Suzuki Baleno Lebih Murah dari Jazz dan Yaris, Ini Sebabnya

Berita Otomotif

Harga Suzuki Baleno Lebih Murah dari Jazz dan Yaris, Ini Sebabnya

JAKARTA – Suzuki Baleno hatchback diposisikan lebih murah dari Honda Jazz dan Toyota Yaris. Bahkan, harganya adalah yang termurah di segmennya dan tak terlalu jauh dari city car.

Baleno hatchback, yang pertama kali meluncur di Indonesia pada 2017, akhirnya mendapatkan penyegaran pada 20 Desember 2019. Kenaikan harga model facelift-nya hanya Rp 3 juta, menjadi Rp 221 juta on-the-road Jakarta (transmisi manual) serta Rp 233,5 juta on-the-road Jakarta (transmisi otomatis).

Ini adalah banderol terendah di segmen hatchback. Sebagai gambaran, harga Toyota Yaris per Desember 2019 adalah Rp 243,95 – 284,45 juta on-the-road Jakarta. Satu model lain, Honda Jazz, ialah Rp 244,8 – 286,6 jut on-the-road Jakarta.

Donny Saputra, Direktur Pemasaran PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan ini strategi untuk menarik konsumen lintas segmen. Model yang diimpor utuh dari India ini ingin menarik tak hanya konsumen hatchback, tapi juga city car.

“Baleno yang kami datangkan dari mereka (India) ini adalah varian tertinggi yang di sana disebut tipe RS, Ini strategi kami. Kami mau Baleno tak hanya meraih konsumen hatchback tapi juga merangsang konsumen di city car untuk meningkatkan kebutuhan mereka ke produk Suzuki. Fitur-fiturnya premium, tapi dengan harga antara hatchback dengan city car,” papar dia dalam acara seremoni peluncuran di Jakarta.

Donny mengilustrasikan bahwa harga model-model city car sekarang ini sudah sekitar Rp 200 juta. Dengan demikian, selisih antara Baleno hatchback dengan model-model tersebut berkisar di Rp 20 – 30 juta.

“Kalau dibeli secara leasing (kredit), selisihnya jadi antara Rp 500 – 600 ribu per bulan. Masih masuk akal. Jadi kami ingin membuat mereka (para konsumen city car) berpikir daripada beli city car mending beli Baleno,” tukas dia.

Versi terkini dari Baleno hatchback mendapatkan tujuh perubahan, lima di eksterior dan dua di interior. Lima ubahan di luar terdapat pada lampu depan LED, desain grille, desain bemper, desain fog lamp, dan desain pelek.

Adapun perubahan interior terletak pada warna jok kulit dan penyematan aksen abu-abu gelap pada sekitar kabin. Fitur-fiturnya masih sama, antara lain adalah layar sentuh 6,8 inci, setir berbalut material kulit dengan Audio Steering Switch, Blueetoth Phone Connection, Head Lamp Leveling, Start/Stop Button, Multi Information Display, Immobilizer, ASB+EBD, ISOFOX, Dual SRS Airbag, ditambah mesin 1.4-liter K14B. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang