Mazda CX-80 Resmi Meluncur dengan Harga Nyaris Rp1,2 Miliar, Jadi SUV Premium Plug-in Hybrid Pertama Mazda Di Indonesia
Beranda Berita Mobil Listrik Merek Mobil Listrik China GAC Aion Jadikan Indonesia Basis Produksi Kedua di ASEAN Merek Mobil Listrik China GAC Aion Jadikan Indonesia Basis Produksi Kedua di ASEAN Mobil Listrik Insan Akbar | 07 May 2024 10:50 JAKARTA – Merek China GAC Aion dipastikan bakal melakukan perakitan lokal mobil listrik di Indonesia. Pabrik GAC Aion di Indonesia, menurut keterangan resmi yang diterima Mobil123.com belum lama ini, akan menjadi basis produksi kedua mereka untuk kawasan Asia Tenggara (ASEAN). Pabrik perdana mereka di region ini berlokasi di Thailand. Meski demikian, jenama yang bermarkas di Guangzhou, China tersebut tidak membeberkan detail lokasi pabrik dan kapan mereka mulai melakukan perakitan lokal di Indonesia. Nilai investasi plus model-model mobil listrik GAC Aion yang kelak diproduksi di dalam negeri juga masih gelap. GAC Aion sendiri, pada 2 April 2024, menandatangani perjanjian kerja sama dengan PT Indomobil Sukses International Tbk (Indomobil Group) sebagai partner lokal. Indomobil Group diketahui memiliki pabrik-pabrik otomotif yang utilisasinya masih jauh dari maksimal. Artikel terkait Rencana Berubah, GAC Aion Langsung Bikin Pabrik Mobil Listrik Sendiri di Indonesia Mobil Listrik 09 August 2024 Alasan GAC Aion Mau Bikin Pabrik di Indonesia dan Thailand, Kok di ASEAN Ada Dua? Mobil Listrik 13 June 2024 Merek Mobil Listrik China GAC Aion Ungkap ‘Senjata’ Merambah Pasar Indonesia Mobil Listrik 07 June 2024 GAIC Aion, di dalam keterangan pers, menyatakan bahwa mereka ingin mempercepat strategi globalisasi. Pabrikan mobil listrik ini baru didirikan pada 2017 dan pada penghujung Desember 2023—empat tahun delapan bulan setelah mulai berjualan—mereka mengklaim sudah membukukan total penjualan 1 juta unit. Raihan ekspor GAC Aion digadang-gadang terus bertumbuh pula dari tahun ke tahun. Sebelum masuk ke Indonesia, GAC Aion sudah lebih dulu mempenetrasi negara-negara ASEAN yang lain. Pabrikan ini mengaku mengalami kemajuaan yang signifikan di Malaysia, Singapura, Thailand, Kamboja, Vietnam, maupun Filipina. Lebih lanjut, usai penandatanganan perjanjian kemitraan dengan Indomobil Group, GAC Aion membeberkan bahwa pihaknya menargetkan untuk memiliki 30 diler di Indonesia hingga akhir 2024. GAC Aion lalu berjanji untuk menjual model-model mobil listrik dengan teknologi kecerdasan artifisial (artificial intelligent/AI). Mereka ingin menghadirkan dua model mobil listrik dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung pada 18-28 Juli mendatang di Serpong, Tangerang. Model yang dimaksud ialah GAC Aion Y Plus ditambah GAC Aion Hyper HT. Salah satunya bakal langsung diluncurkan, sedangkan satu lainnya baru diperkenalkan. Akan tetapi, tidak diungkapkan mana model GAC Aion yang langsung mengaspal dan yang baru diintroduksi. [Xan] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait GAC AION GAC Aion Indonesia Mobil Listrik mobil listrik GAC Aion mobil listrik China merek mobil listrik China pabrik GAC Aion pabrik GAC Aion Indonesia Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Harta Rp1 Triliun, Raffi Ahmad Punya Koleksi 23 Mobil dan Motor Berita Otomotif Insan Akbar | 07 February 2025 JAKARTA – Harta kekayaan Raffi Ahmad terungkap, begitu pun dengan koleksi lengkap dari mobil dan motornya. Informasi itu terbongkar dari Laporan ... Geely Resmi Masuk Indonesia Lagi, Buka Pemesanan Mobil Listrik EX5 Mobil Listrik Insan Akbar | 29 January 2025 JAKARTA – Geely ‘bergerak’ lagi di pasar Indonesia mulai akhir Januari 2025. Mereka mengawalinya dengan memperkenalkan diri kembali plus membuka ... Mazda CX-80 Resmi Meluncur dengan Harga Nyaris Rp1,2 Miliar, Jadi SUV Premium Plug-in Hybrid Pertama Mazda Di Indonesia Mobil Baru Yongki Sanjaya Putra | 29 January 2025 Jakarta - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) dan distributor resmi kendaraan Mazda di Indonesia secara ... SUV J7 Buka Cerita Jaecoo di Indonesia, Konsumsi BBM-nya Luar Biasa Irit! Mobil Listrik Insan Akbar | 29 January 2025 JAKARTA - Chery akhirnya resmi menghadirkan merek Jaecoo di Indonesia pada 2025. Jaecoo J7 menjadi model pertama yang diperkenalkan di sini. Merek ... Komentar
Merek Mobil Listrik China GAC Aion Jadikan Indonesia Basis Produksi Kedua di ASEAN Mobil Listrik Insan Akbar | 07 May 2024 10:50 JAKARTA – Merek China GAC Aion dipastikan bakal melakukan perakitan lokal mobil listrik di Indonesia. Pabrik GAC Aion di Indonesia, menurut keterangan resmi yang diterima Mobil123.com belum lama ini, akan menjadi basis produksi kedua mereka untuk kawasan Asia Tenggara (ASEAN). Pabrik perdana mereka di region ini berlokasi di Thailand. Meski demikian, jenama yang bermarkas di Guangzhou, China tersebut tidak membeberkan detail lokasi pabrik dan kapan mereka mulai melakukan perakitan lokal di Indonesia. Nilai investasi plus model-model mobil listrik GAC Aion yang kelak diproduksi di dalam negeri juga masih gelap. GAC Aion sendiri, pada 2 April 2024, menandatangani perjanjian kerja sama dengan PT Indomobil Sukses International Tbk (Indomobil Group) sebagai partner lokal. Indomobil Group diketahui memiliki pabrik-pabrik otomotif yang utilisasinya masih jauh dari maksimal. Artikel terkait Rencana Berubah, GAC Aion Langsung Bikin Pabrik Mobil Listrik Sendiri di Indonesia Mobil Listrik 09 August 2024 Alasan GAC Aion Mau Bikin Pabrik di Indonesia dan Thailand, Kok di ASEAN Ada Dua? Mobil Listrik 13 June 2024 Merek Mobil Listrik China GAC Aion Ungkap ‘Senjata’ Merambah Pasar Indonesia Mobil Listrik 07 June 2024 GAIC Aion, di dalam keterangan pers, menyatakan bahwa mereka ingin mempercepat strategi globalisasi. Pabrikan mobil listrik ini baru didirikan pada 2017 dan pada penghujung Desember 2023—empat tahun delapan bulan setelah mulai berjualan—mereka mengklaim sudah membukukan total penjualan 1 juta unit. Raihan ekspor GAC Aion digadang-gadang terus bertumbuh pula dari tahun ke tahun. Sebelum masuk ke Indonesia, GAC Aion sudah lebih dulu mempenetrasi negara-negara ASEAN yang lain. Pabrikan ini mengaku mengalami kemajuaan yang signifikan di Malaysia, Singapura, Thailand, Kamboja, Vietnam, maupun Filipina. Lebih lanjut, usai penandatanganan perjanjian kemitraan dengan Indomobil Group, GAC Aion membeberkan bahwa pihaknya menargetkan untuk memiliki 30 diler di Indonesia hingga akhir 2024. GAC Aion lalu berjanji untuk menjual model-model mobil listrik dengan teknologi kecerdasan artifisial (artificial intelligent/AI). Mereka ingin menghadirkan dua model mobil listrik dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung pada 18-28 Juli mendatang di Serpong, Tangerang. Model yang dimaksud ialah GAC Aion Y Plus ditambah GAC Aion Hyper HT. Salah satunya bakal langsung diluncurkan, sedangkan satu lainnya baru diperkenalkan. Akan tetapi, tidak diungkapkan mana model GAC Aion yang langsung mengaspal dan yang baru diintroduksi. [Xan] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait GAC AION GAC Aion Indonesia Mobil Listrik mobil listrik GAC Aion mobil listrik China merek mobil listrik China pabrik GAC Aion pabrik GAC Aion Indonesia
Rencana Berubah, GAC Aion Langsung Bikin Pabrik Mobil Listrik Sendiri di Indonesia Mobil Listrik 09 August 2024
Alasan GAC Aion Mau Bikin Pabrik di Indonesia dan Thailand, Kok di ASEAN Ada Dua? Mobil Listrik 13 June 2024
Merek Mobil Listrik China GAC Aion Ungkap ‘Senjata’ Merambah Pasar Indonesia Mobil Listrik 07 June 2024
Harta Rp1 Triliun, Raffi Ahmad Punya Koleksi 23 Mobil dan Motor Berita Otomotif Insan Akbar | 07 February 2025 JAKARTA – Harta kekayaan Raffi Ahmad terungkap, begitu pun dengan koleksi lengkap dari mobil dan motornya. Informasi itu terbongkar dari Laporan ...
Geely Resmi Masuk Indonesia Lagi, Buka Pemesanan Mobil Listrik EX5 Mobil Listrik Insan Akbar | 29 January 2025 JAKARTA – Geely ‘bergerak’ lagi di pasar Indonesia mulai akhir Januari 2025. Mereka mengawalinya dengan memperkenalkan diri kembali plus membuka ...
Mazda CX-80 Resmi Meluncur dengan Harga Nyaris Rp1,2 Miliar, Jadi SUV Premium Plug-in Hybrid Pertama Mazda Di Indonesia Mobil Baru Yongki Sanjaya Putra | 29 January 2025 Jakarta - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) dan distributor resmi kendaraan Mazda di Indonesia secara ...
SUV J7 Buka Cerita Jaecoo di Indonesia, Konsumsi BBM-nya Luar Biasa Irit! Mobil Listrik Insan Akbar | 29 January 2025 JAKARTA - Chery akhirnya resmi menghadirkan merek Jaecoo di Indonesia pada 2025. Jaecoo J7 menjadi model pertama yang diperkenalkan di sini. Merek ...