Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Prestige Motorcars Milik Rudi Salim Jadi Mitra Diler Mobil China BAIC

Berita Otomotif

Prestige Motorcars Milik Rudi Salim Jadi Mitra Diler Mobil China BAIC

JAKARTA – Prestige Motorcars bergabung sebagai mitra diler dari BAIC di Indonesia.

Outlet Prestige Motorcars yang berlokasi di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 akan menjadi bagian dari jaringan penjualan dan purnajual BAIC di Tanah Air. Dua model pertama BAIC yang mengaspal pada Selasa (14/5/2024) kemarin, BJ40 Plus dan X55-II, pun nantinya bisa dibeli dan diservis di sana.

Prestige Motorcars tak hanya ingin menyediakan layanan 3S (sales, service, spare parts/penjualan, servis, suku cadang) bagi para pemilik mobil BAIC kelak. Mereka juga berniat membuat sebuah area test drive yang menarik untuk menjajal model-model jip dari merek mobil asal China tersebut.

“Kami sedang menyiapkan sebuah kawasan yang siap memberikan pelayanan 3S dan off-road test drive experience berbeda di kawasan PIK 2. Selain itu, kami juga akan menghadirkan produk BAIC secara massif untuk terus diperkenalkan di Indonesia, dengan harga terjangkau pastinya,” kata CEO Prestige Motorcars Rudi Salim.

BAIC BJ40 Plus

Model-model BAIC bakal menambah portofolio produk yang bisa dilihat dan diboyong di diler Prestige Motorcars. Sebelum ini, korporasi milik Rudi Salim itu sudah menjadi importir umum untuk mobil-mobil mewah seperti Ferrari, Lamborghini, Porsche, Rolls Royce, Tesla.

BAIC (Beijing Automotive Group Co., Ltd.) sendiri adalah pabrikan otomotif yang bermarkas di Beijing, China. Mereka berpengalaman menjadi partner perusahaan gabungan (joint venture) dari beragam pabrikan global semisal Jeep, Hyundai, hingga Mercedes-Benz di ‘Negeri Tirai Bambu’.

BAIC masuk ke Bumi Pertiwi dengan menggandeng PT JIO Distribusi Indonesia (JDI), anak usaha JHL Group, sebagai distributor resmi.

"Dengan menggabungkan kekuatan Prestige Motorcars bersama Beijing Automotive dan JDI, kami siap menciptakan ekosistem otomotif yang dinamis dan berorientasi pada pelanggan,” tegas Rudi Salim.

BAIC Beijing X55-II

BAIC berencana melakukan perakitan lokal di Indonesia mulai awal 2025 di pabrik milik pihak ketiga. BJ40 Plus dipastikan sebagai model pertama yang dirakit di dalam negeri.

Lalu, BAIC juga menargetkan untuk mempunyai 41 diler di Indonesia sampai 2028.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengapresiasi kehadiran merek-merek mobil China di Indonesia. Menurut pria yang akrab disapa Bamsoet ini, kualitas mobil-mobil China semakin baik dan bisa diacungi jempol, dengan harga yang sangat kompetitif.

“Target market yang ingin kita tuju adalah generasi muda. Mudah-mudahan kedepannya roda ekonomi industri otomotif terus bergerak dengan adanya BAIC BJ 40 PLUS dan BAIC X55-II " Bamsoet yang juga sedang menjabat sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) ini. [Xan]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang