Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Xpander Cross Premium Package Bekas 2020, Harganya Turun Puluhan Juta

Panduan Pembeli

Mitsubishi Xpander Cross Premium Package Bekas 2020, Harganya Turun Puluhan Juta

JAKARTA – Mitsubishi Xpander Cross Premium Package AT Bekas 2020 dijual dengan harga Rp 265 juta meski baru menempuh jarak sekitar 1.000 KM.

Ini artinya, Mitsubishi Xpander Cross Premium Package AT Bekas 2020 tersebut lebih murah Rp 25,7 juta bila dibandingkan dengan yang baru. Berdasarkan situs resmi, mobil tersebut dijual dengan harga Rp 292,7 juta. Harga tersebut dipastikan masih bisa dinegosiasikan.

Untuk mendapatkannya, pelanggan bisa melakukan pembayaran secara tunai maupun kredit. Autowhiz, dealer yang menjual mobil, memberikan beberapa penawaran paket kredit menarik untuk pelanggan.

Dan berikut adalah paket yang ditawarkan bila pelanggan membeli dengan DP 108 Juta

  • Cicilan 4.682.OOO x 59 bulan ( 5 Tahun )
  • Cicilan 5.351.OOO x 47 bulan ( 4 Tahun )
  • Cicilan 6.545.OOO x 35 bulan ( 3 Tahun )
  • Termasuk Asuransi TLO

Mitsubishi Xpander Cross
Autowhiz menjamin kelengkapan dan keaslian surat-surat kendaraan dan bukan bekas tabrak dan banjir. Mereka juga mempersilahkan pelanggan untuk memeriksa kendaraan ini ke bengkel resmi maupun diperiksa oleh teknisi sendiri.

Mitsubishi Xpander Cross resmi diluncurkan pada bulan November 2020 lalu. Mobil ini diposisikan sebagai crossover MPV yang ramah untuk keluarga. Beberapa tambahan aksen pada bagian eksterior maupun interior, menjadikan kendaraan 7-penumpang ini pantas untuk ditempatkan varian termahal dari Xpander

Mobil ini dibekali suspensi khusus sehingga kondisi di dalam kabin tetap nyaman, meskipun kendaraan digunakan dalam kondisi jalan cukup menantang. Hal ini penting karena Mitsubishi Xpander Cross memang diharapkan bisa menjawab kebutuhan para petualang.

Salah satu keunggulan Mitsubishi Xpander Cross adalah ground clearance yang lebih tinggi. Mobil ini diklaim memiliki jarak terendah ke tanah mencapai 225 mm. Penggunaan roda berdiameter 17-inci menjadi salah satu penopang bertambahnya ketinggian bodi kendaraan.

Mesin Xpander Cross masih mengandalkan 1.5-L MIVEC DOHC 16 Valve dengan kode 4A91. Dikatakan bahwa mesin Xpander Cross memliki efisiensi bahan bakar yang lebih baik dari sebelumnya.

Masih ada beberaoa pilihan Mitsubishi Xpander Cross di Mobil123 dengan beragam kondisi dan harga. Tentunya bisa disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang