Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mengetuk Body Saat Mengecek Mobil Bekas Ternyata Masih Relevan

Panduan Pembeli

Mengetuk Body Saat Mengecek Mobil Bekas Ternyata Masih Relevan

JAKARTA – Mobil88 menilai bahwa mengetok body kendaraan sebenarnya merupakan salah satu langkah dalam memilih mobil bekas meski jarang dilakukan khususnya untuk mobil keluaran tahun baru.

Umumnya orang mengetuk body kendaraan tujuannya adalah untuk mengetahui ‘seberapa kaleng’ mobil tersebut. Namun dalam memilih mobil bekas, langkah tersebut memiliki peran yang sedikit lebih penting yaitu untuk mengetahui kaleng di mobil tersebut masih original atau tidak.

Adji, Kepala Dealer Mobil88 Tebet mengatakan bahwa bila body kendaraan masih bagus maka suaranya akan lebih nyaring bila dibandingkan dengan body penuh dempul. Untuk body yang menggunakan dempul maka suaranya akan lebih ‘mendem’.

“Tapi rata-rata sekarang orang sudah jarang mengetuk body mobil karena meski sudah di dempul namun tidak akan semua. Misalnya body catnya terbaret cukup dalam, itu tidak akan di dempul sepenuhnya karena diketuk pun juga akan tetap nyaring. Tapi memang ada perbedaannya,” tuturnya.

Sayangnya, untuk mengetahui seberapa banyak dempul yang digunakan, perlu ketelitian dan pengalaman cukup lama untuk bisa mengetahui perbedaan tersebut. Untuk itu, Mobil88 menegaskan bahwa mobil-mobil di dealernya sudah mendapat penyaringan yang cukup ketat.

“Memang sulit kalau mencari mobil dengan cat yang orisinil semua dari pabrik, karena bagaimana pun pasti kecelakaan kecil seperti terkena kerikil atau terserempet motor tidak bisa dihindari. Untuk menghilangkannya adalah dengan mengecatnya. Nah di Mobil88, untuk mengecatnya menggunakan standard yang tinggi,” terangnya.

Ia pun menegaskan bahwa di Mobil88 tebet tersedia kendaraan yang semuanya sudah siap untuk langsung digunakan oleh pelanggan. Sehingga pelanggan tidak perlu bingung lagi untuk memperbaiki kendaraan setelah dibeli. [Adi/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang