Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Debut Global SUV Konsep Honda N7X di Indonesia! Calon BR-V Terbaru?

Berita Otomotif

Debut Global SUV Konsep Honda N7X di Indonesia! Calon BR-V Terbaru?

JAKARTA – Honda melakukan peluncuran perdana global (world premiere) dari sebuah SUV konsep bernama N7X secara virtual di Indonesia.

N7X menjalani debut global via akun YouTube resmi Honda di Indonesia pada Senin (3/5/2021). Nama dari mobil purwarupa ini sendiri berarti ‘New 7-Seater Excitement’.

“Untuk pertama kalinya, Honda menampilkan world premiere mobil konsep secara virtual dari Indonesia. Kenapa dari negara ini? Alasannya, mobil konsep yang akan kami tunjukkan memang kami ciptakan untuk Anda (konsumen Indonesia),” buka Takehiro Watanabe, Presiden Direktur PT. Honda Prospect Motor (HPM) di awal siaran.

Seperti namanya, SUV konsep tersebut berkapasitas tujuh penumpang dan dikembangkan Honda R&D Asia Pacific. Desainnya menunjukkan kap mesin menonjol dan berkesan kokoh, dengan gril depan yang memiliki proporsi ukuran signifikan.

N7X terlihat memiliki dua garis Daytime Running Light (DRL). Pertama membentuk serupa huruf ‘L’ terbalik dan meliputi bagian atas serta samping luar lampu depan, sedangkan yang kedua ada pada bagian atas rumah lampu kabut (fog lamp).

Honda N7X

Sisi samping bodinya memperlihatkan garis desain tajam yang terbentang sejak ujung lampu depan hingga permulaan lampu belakang. Ada pula ban dengan pelek berukuran besar.

Tampak juga roof spoiler, antena shark fin, sampai rear combination lamp dengan pencahayaan serupa huruf ‘U’ yang melebar. Mobil konsep tersebut akan dipajang di kafe milik Honda, Dreams Café, di Senayan City, Jakarta hingga 6 Juni 2021 mendatang.

N7X dijanjikan sebagai sebuah redefinisi ulang sebuah kendaraan tujuh penumpang di Indonesia baik dari sisi rasa berkendara, kenyamanan, kelegaan kabin.

“Kami telah melakukan riset mendalam dan berkepanjangan untuk mengetahui bagaimana orang Indonesia menggunakan mobil, bagaimana mereka menghabiskan waktu di sana, gaya seperti apa yang disukai, dan apa yang diharapkan dari sebuah mobil,” pungkas Watanabe.

Cikal Bakal BR-V Generasi Terbaru?

Mobil konsep kerap kali mejadi cikal bakal sebuah model produksi massal. Yusak Billy selaku Business Development, Sales, and Marketing Director HPM mengakui N7X memiliki potensi diproduksi massal serta dijual di negeri ini.

Ia sedikit memberi petunjuk bahwa N7X, dari sisi dimensi, masih ada dalam lingkup segmen low sport utility vehicle (LSUV). Secara dimensi, N7X lebih bongsor daripada BR-V sebagai LSUV tujuh penumpang terkini Honda di pasar Indonesia.

Honda N7X Concept

“Tren LSUV cukup meningkat dibandingkan LMPV (low multi purpose vehicle, segmennya Avanza, Xpander, Mobilio—Red). Dari Januari – Maret 2021 kontribusinya sudah di atas 20 persen. Sebanyak 23 persen kalau tidak salah. LMPV kalah,” ucap Billy dalam konferensi pers via Zoom.

Akan tetapi, ia menolak memberitahukan apakah N7X merupakan calon BR-V terbaru atau penggantinya, jika kemudian direalisasikan.

“Ini adalah peluncuran mobil konsep. N7X. Tidak mengacu pada satu model tertentu,” kilah Billy. [Xan]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang