Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota Jamboree 2019, Dipadati Ribuan Peserta

Berita Otomotif

Toyota Jamboree 2019, Dipadati Ribuan Peserta

JAKARTA - PT Toyota-Astra Motor (TAM) kembali merayakan jamboree ke-12. Acara ini mengusung tema “Break The Impossibilities,” yang diikuti sekitar 1.500 peserta dari 18 Toyota Owner Club (TOC) se-Jabodetabek.

Seluruh peserta terdiri dari berbagai komunitas Toyota yang ada di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). Acara Jamboree tahun ini mengusung tema “Break The Impossibilities” supaya dapat mewujudkan nilai-nilai semangat Start Your Impossible Toyota slogan dari Toyota.

“Sejalan dengan tema Break The Impossibilities, Jamboree 2019 hadir untuk mendekatkan sesama anggota komunitas Toyota, maupun dengan Toyota sendiri. Kami berharap, dengan adanya acara ini, rasa solidaritas maupun persepsi antar komunitas Toyota dapat mewujudkan nilai-nilai semangat Start Your Impossible Toyota,” kata Yoshihiro Nakata, President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) di Ecovention Ancol, Jakarta Utara, Minggu (17/11).

Start Your Impossible adalah semangat global Toyota yang diperkenalkan pada 2017 lalu. Melalui semangat ini, Toyota ingin menggugah manajemen, karyawan, mitra, serta masyarakat luas untuk menantang diri masing-masing guna menggali potensi dan mencapai prestasi tertingginya, termasuk mereka yang disabilitas.

Pada Toyota Jamboree 2019 ini, Toyota memberikan workshop edukasi mengenai teknologi otomotif, digital, dan keselamatan berkendara.

Khusus workshop edukasi mengenai keselamatan berkendara Toyota menghadirkan National Traffic Management Center (NTMC) Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri).

Tidak hanya itu para anggota TOC juga berkesempatan mengendarai mobil-mobil Hybrid Electric Vehicle (HEV) Toyota seperti C-HR HEV, Prius HEV, Corolla HEV, Camry HEV, dan Prius PHEV. Yang sengaja dihadirkan pada Toyota Jamboree 2019.

“Melalui kegiatan test drive ini, kami ingin anggota TOC merasakan kemudahan berkendara dengan mobil elektrifikasi, sekaligus mewujudkan gaya hidup yang ramah lingkungan. Kegiatan ini juga sejalan dengan kebijakan Pemerintah dalam pengembangan mobil elektrifikasi,” kata  Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor.

Selain sosialisasi keselamatan berkendara dan test drive HEV Toyota, semarak Toyota Jamboree 2019 juga dimeriahkan dengan serangkaian program lainnya yaitu, digital, millennial games competition, car dress-up contest dengan nuansa Indonesia, serta special program pemberian diskon untuk pembelian mobil Toyota, dan aftersales service selama berlangsungnya jamboree 2019 bagi para anggota TOC. [Ric/Idr]

18 anggota TOC yang turut meramaikan acara tersebut, yakni ALTIC (Altis Indonesia Community), AXIC (Avanza Xenia Indonesia Club), GCC (Great Corolla Club), IC (Innova Community), ID42NER (Toyota Fortuner Club of Indonesia), IKC (Indonesian Kijang Club), ISC (Indonesian Starlet Club). serta KTCI (Komunitas Toyota Calya Indonesia).

Ada juga TAC (Toyota Agya Club), TERUCI (Terios Rush Club Indonesia), TEVCI (Toyota Etios Valco Club Indonesia), TKCI (Toyota Kijang Club Indonesia), TOSCA (Toyota Sienta Community Indonesia) TSC (Toyota Soluna Community), TSVC (Toyota Soluna Vios Club), TVCI (Toyota Vios Club Indonesia), TYCI (Toyota Yaris Club Indonesia) serta Velozity (Veloz Community). [Ric/Ari]



Ahmad  Richad

Ahmad Richad

Content Writer

Pria dari Musi Rawas Utara ini bercita-cita ingin menjadi seorang jurnalis profesional. Untuk mewujudkannya dia berkuliah di jurusan Jurnalistik IISIP Jakarta. Pemegang ijazah sarjana ilmu komunikasi ini punya hobi otomotif dan berkendara sepedamotor.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang