Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Suzuki Bangun Pabrik Baru di Myanmar

Berita Otomotif

Suzuki Bangun Pabrik Baru di Myanmar

YANGON – Suzuki Motor Corporation resmi akan membangun pabrik baru di Myanmar untuk memproduksi mobil mereka.

Pabrik ini akan digawangi oleh Suzuki Thilawa Motor Co., Ltd. dan terdapat beragam fasilitas mulai dari welding (pengelasan), painting (pengecatan) hingga assembly (perakitan) mobil. Diharapkan dengan adanya pabrik ini maka penjualan Suzuki di negara tersebut akan meningkat.

Pabrik ini dijadwalkan akan mulai beroperasi pada September 2021 dan dibangun di kawasan industri Thilawa Special Economic Zone. Lokasi ini ada di sebelah tenggara Yangon dan mampu memproduksi 40 ribu kendaraan per tahunnya.

Suzuki pun terlihat sangat ambisius dalam mengembangkan pabriknya ini. Pabrik mereka saat ini hanya 4.000 m2 sementara pabrik baru akan memiliki luas 42.000 m2. Pabrik tersebut akan dibangun seluas 200.000 m2 dan menghabiskan dana sebesar 12 milyar Yen.

Suzuki mengklaim telah memiliki sejarah panjang di Myanmar yang dimulai pada tahun 1998. Ketika itu mereka membangun perusahaan joint venture untuk memproduksi motor dan mobil di tahun 1999.

Saat ini mereka telah memiliki dua pabrik di negara tersebut dan memproduksi empat model kendaraan yaitu Carry, Ciaz, Ertiga dan Swift. Di tahun 2019, Suzuki memproduksi 13.300 unit dan menjual 13.206 unit kendaraan. Suzuki pun mendominasi pasar otomotif dengan menguasai market share sebesar 60,3%.

Angka ini sebenarnya terbilang jauh bila dibandingkan dengan kemampuan produksi Suzuki di Indonesia. Tercatat, Suzuki memiliki empat fasilitas produksi baik untuk sepeda motor maupun mobil. Keempat fasilitas tersebut memiliki kapasitas untuk memenuhi kebutuhan domestik maupun international.

Dengan fasilitas yang ada, sedikitnya Suzuki mampu memproduksi 1,2 juga sepeda motor dan 240.000 mobil. Fasilitas tersebut berhasil menjadikan Suzuki sebagai salah satu perusahaan otomotif di Indonesia yang mampu mengekspor kendaraan ke berbagai negara. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang