Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Sudah Siapkan Xpander Hybrid, Mitsubishi juga Diminta Jual Mobil Listrik Kecil

Berita Otomotif

Sudah Siapkan Xpander Hybrid, Mitsubishi juga Diminta Jual Mobil Listrik Kecil

JAKARTA – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita meminta Mitsubishi juga menjual mobil listrik kompak, selain Xpander hybrid yang memang sudah mereka rencanakan.

Agus, pada Senin (27/6/2022) kemarin, berkunjung ke pabrik Mitsubishi Motors Corporation di Okazaki, Jepang. Ini dilakukan sebagai lanjutan dari lawatan pada Maret 2021 dengan ‘hadiah’ investasi tambahan sebesar Rp11,2 triliun sampai 2025.

Penanaman modal tersebut bertujuan meningkatkan kapasitas produksi dari 220 ribu menjadi 250 ribu unit kendaraan. Tujuan lainnya ialah produksi lokal Xpander hybrid plus dua model baru—salah satu di antaranya meluncur pada 2023.

“Kami juga terus mendorong Mitsubishi agar dapat memproduksi kendaraan bermotor listrik (KBL) berbasis baterai di Indonesia dengan penggunaan ukuran baterai yang lebih kecil (kei car), menggunakan baterai 20 kWH dan driving range 170 kilometer,” kata Agus di sela-sela kunjungan kerjanya, seperti dikutip dari keterangan resmi Kementerian Perindustrian.

Sebagai informasi, kei car merupakan kategori mobil kecil berharga relatif terjangkau di Jepang. Model-model bermesin konvensionalnya punya kapasitas di bawah 1.000 cc, tapi kini bermunculan juga yang berteknologi listrik dengan jarak tempuh di kisaran 200 km atau kurang.

Salah satunya adalah Mitsubishi eK X EV. Kei car yang berdesain mirip Xpander ini mengandalkan baterai berkapasitas 20 kWh. Adapun jarak tempuh dalam kondisi baterai terisi penuh mencapai 180 kilometer (pengujian metode WLTC5).

Kei car eK X EV bisa dicas secara normal atau pun cepat (fast charging), melalui dua port pengecasan.

Port pengisian biasa (AC200V/14.5A) membutuhkan kurang-lebih delapan jam untuk mencapai pengisian penuh, sementara fast charging memerlukan hanya 40 menit agar baterai mencapai kapasitas 80 persen.

Di Okazaki, Agus tak lupa menjajal eK X EV. Selain itu, ia mencoba pula Minicab MiEV 2WD.

Mobil listrik untuk keperluan komersial ini sempat dipajang Mitsubishi selama Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 serta dijajal oleh Presiden Joko Widodo.

Minicab MiEV 2WD ‘bersenjatakan’ baterai 16 kWh, dengan jarak tempuh maksimal 150 km.

Agus ‘mencicipi’ pula model Mitsubishi bermesin plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang