Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Sekali Isi Bensin Full Tank, MG VS Hybrid Disebut Mampu Tempuh Jakarta-Probolinggo

Mobil Listrik

Sekali Isi Bensin Full Tank, MG VS Hybrid Disebut Mampu Tempuh Jakarta-Probolinggo

JAKARTA – MG VS hybrid mampu menerjang Jakarta-Probolinggo hanya dengan sekali isi bensin, menurut pengetesan yang dilakukan oleh pabrikan.

Sekadar mengingatkan, MG VS HEV alias MG VS hybrid mengaspal di Indonesia pada 21 Maret 2024 kemarin. Sport utility vehicle (SUV) pesaing Toyota Yaris Cross hybrid tersebut dijual seharga Rp389 juta on the road (OTR) Jakarta.

Morris Garages (MG) pun menguji efisiensi bahan bakar minyak (BBM) dari MG VS HEV. Tangki bensin dari MG VS HEV sebesar 48 liter diisi penuh (full tank) dengan bensin RON 98 dan mobil ini diajak jalan menuju Tol Trans Jawa dari Slipi, Jakarta.

MG VS HEV

Sepanjang perjalanan, MG VS HEV dikendarai dalam Mode Normal, dengan AC di kecepatan satu. Adapun isi kabin adalah tiga penumpang dewasa plus muatan di bagasi.

Standar rata-rata kecepatan berkendara MG VS EV di tol luar kota minimal 60 km per jam dan maksimal 100 km per jam.

Hasilnya, MG VS HEV sukses melaju hingga ujung Tol Trans Jawa di Gerbang Tol Gending, Probolinggo, Jawa Timur. Jarak perjalanan yang ditunjukkan oleh odometer adalah 879,9 km.

MG VS HEV

“Pencapaian ini menunjukkan komitmen MG dalam menghadirkan mobil ramah lingkungan yang efisien tanpa mengorbankan performa dari kendaraan. Dengan terus mengembangkan teknologi dan inovasi, MG bertekad untuk memberikan pengalaman berkendara yang superior dan dapat diandalkan bagi seluruh pecinta otomotif di Tanah Air,” kata Chief Operating Officer MG Motor Indonesia Donald Rachmat melalui keterangan resmi pada Rabu (15/5/2024).

MG VS HEV dibekali mesin bensin 1.5-liter berdaya 107 hp dan torsi 142 Nm. Sebagai padanannya, diberikan pula baterai 2,13 kWh dan motor listrik bertenaga 94 hp dan torsi 200 Nm, dengan transmisi E-CVT plus sistem KERS (Kinetic Energy Recovery System).

MG VS HEV

Akselerasi 0-100 km per jam diklaim dapat MG VS HEV gapai dalam waktu 8,6 detik.

Mobil yang juga sekelas dengan Honda HR-V, Hyundai Creta, maupun Mitsubishi XForce itu dibekali tiga Drive Mode (Eco, Comfort, Sport).

Terdapat pula antara lain teknologi konektivitas MG i-Smart yang antara lain terdiri dari Smart Check serta Smart Connect, Energy Flow Display, Synchronized Protection System, sistem pengereman ABS+EBD, Electronic Brake Assist, Auto Vehicle Hold, Euro Tuning Suspension. [Xan]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang