Beranda Berita Berita Otomotif Mitsubishi Xpander Versi Nissan Belum Jelas Detail Produksinya Mitsubishi Xpander Versi Nissan Belum Jelas Detail Produksinya Berita Otomotif Insan Akbar | 11 August 2018 09:38 TANGERANG – Mitsubishi mengaku belum mendapat informasi mengenai volume produksi ‘Nissan Xpander’ di 2019. Penambahan produksi Mitsubishi Xpander menjadi 150 ribu unit di tahun fiskal 2019 belum termasuk dengan low multi purpose vehicle (LMPV) Nissan yang menggunakan platform sama tersebut.Seperti diketahui, LMPV baru Nissan bakal memakai platform Xpander, LMPV Mitsubishi yang meluncur di Indonesia pada Agustus 2017, sehingga media massa nasional menjulukinya sebagai Nissan Xpander. Kolaborasi ini dimungkinkan setelah aliansi Nissan-Renault pada akhir 2017 mengakuisisi 34 persen saham Mitsubishi dan menjadikan pabrikan berlogo tiga berlian itu bagian dari aliansi.Osamu Masuko, Chief Executive Officer Mitsubishi Motors Corporation (MMC), dalam wawancara terbatas pada 2017 mengungkapkan pabrik Mitsubishi di Cikarang, Bekasi akan memproduksi serta menyuplai LMPV Nissan. Menurut aliansi Nissan belakangan ini, pabrik Mitsubishi di Cikarang bakal mulai mendistribusikan Nissan Xpander pada 2019.Seakan berhubungan, Mitsubishi Motors Corporation (MMC) baru-baru ini mengumumkan penambahan produksi Xpander menjadi 150 ribu unit pada April 2019 – Maret 2020, dari 120 ribu unit pada tahun fiskal 2018. Namun, agen tunggal pemegang merek (ATPM) Mitsubishi di Indonesia memastikan bahwa volume tersebut hanya untuk Xpander, baik pasar domestik maupun ekspor. Artikel terkait Presdir Baru Mitsubishi Indonesia Akan Tingkatkan Bisnis Bersama Nissan Berita Otomotif 21 September 2018 Produksi Mitsubishi Xpander Mulai Ditingkatkan Berita Otomotif 16 November 2017 Mitsubishi Indonesia Berusaha Pertahankan Status Pasar Nomor Satu Dunia Berita Otomotif 23 August 2018 “Walaupun platformnya akan sama, tapi yang dibicarakan MMC itu khusus untuk produk Mitsubishi dulu. kalau ada penambahan buat Nissan, saya belum tahu berapa unit Nissan akan membuat LMPV tersebut,” kata Intan Vidiasari, Group Head of Planning and Communication PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menjawab pertanyaan Mobil123.com di sela-sela Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018.Intan pun menolak menanggapi lebih jauh pernyataan aliansi soal rencana menyuplai Nissan Xpander pada tahun depan, termasuk mengenai perkiraan waktunya. Menurut dia, belum ada komentar lebih lanjut perihal itu dari Mitsubishi. [Xan/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Mitsubishi Xpander mitsubishi Mitsubishi Indonesia Produksi Xpander Aliansi Nissan Nissan Xpander PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Xpander Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ... Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ... Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ... Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ... Komentar
Mitsubishi Xpander Versi Nissan Belum Jelas Detail Produksinya Berita Otomotif Insan Akbar | 11 August 2018 09:38 TANGERANG – Mitsubishi mengaku belum mendapat informasi mengenai volume produksi ‘Nissan Xpander’ di 2019. Penambahan produksi Mitsubishi Xpander menjadi 150 ribu unit di tahun fiskal 2019 belum termasuk dengan low multi purpose vehicle (LMPV) Nissan yang menggunakan platform sama tersebut.Seperti diketahui, LMPV baru Nissan bakal memakai platform Xpander, LMPV Mitsubishi yang meluncur di Indonesia pada Agustus 2017, sehingga media massa nasional menjulukinya sebagai Nissan Xpander. Kolaborasi ini dimungkinkan setelah aliansi Nissan-Renault pada akhir 2017 mengakuisisi 34 persen saham Mitsubishi dan menjadikan pabrikan berlogo tiga berlian itu bagian dari aliansi.Osamu Masuko, Chief Executive Officer Mitsubishi Motors Corporation (MMC), dalam wawancara terbatas pada 2017 mengungkapkan pabrik Mitsubishi di Cikarang, Bekasi akan memproduksi serta menyuplai LMPV Nissan. Menurut aliansi Nissan belakangan ini, pabrik Mitsubishi di Cikarang bakal mulai mendistribusikan Nissan Xpander pada 2019.Seakan berhubungan, Mitsubishi Motors Corporation (MMC) baru-baru ini mengumumkan penambahan produksi Xpander menjadi 150 ribu unit pada April 2019 – Maret 2020, dari 120 ribu unit pada tahun fiskal 2018. Namun, agen tunggal pemegang merek (ATPM) Mitsubishi di Indonesia memastikan bahwa volume tersebut hanya untuk Xpander, baik pasar domestik maupun ekspor. Artikel terkait Presdir Baru Mitsubishi Indonesia Akan Tingkatkan Bisnis Bersama Nissan Berita Otomotif 21 September 2018 Produksi Mitsubishi Xpander Mulai Ditingkatkan Berita Otomotif 16 November 2017 Mitsubishi Indonesia Berusaha Pertahankan Status Pasar Nomor Satu Dunia Berita Otomotif 23 August 2018 “Walaupun platformnya akan sama, tapi yang dibicarakan MMC itu khusus untuk produk Mitsubishi dulu. kalau ada penambahan buat Nissan, saya belum tahu berapa unit Nissan akan membuat LMPV tersebut,” kata Intan Vidiasari, Group Head of Planning and Communication PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menjawab pertanyaan Mobil123.com di sela-sela Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018.Intan pun menolak menanggapi lebih jauh pernyataan aliansi soal rencana menyuplai Nissan Xpander pada tahun depan, termasuk mengenai perkiraan waktunya. Menurut dia, belum ada komentar lebih lanjut perihal itu dari Mitsubishi. [Xan/Ari] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Mitsubishi Xpander mitsubishi Mitsubishi Indonesia Produksi Xpander Aliansi Nissan Nissan Xpander PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Xpander
Presdir Baru Mitsubishi Indonesia Akan Tingkatkan Bisnis Bersama Nissan Berita Otomotif 21 September 2018
Mitsubishi Indonesia Berusaha Pertahankan Status Pasar Nomor Satu Dunia Berita Otomotif 23 August 2018
Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ...
Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ...
Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ...
Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 01 October 2024 JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ...