Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mengintip Penjualan Toyota Avanza di 6 Bulan Pertama 2019

Berita Otomotif

Mengintip Penjualan Toyota Avanza di 6 Bulan Pertama 2019

JAKARTA - Toyota sudah mendistribusikan hampir 40 ribu unit Avanza ke dealer pada Januari - Juni 2019. Namun, berapa penjualan riilnya?

Avanza, menurut data yang diberikan Fransiskus Soerjopranoto selaku Executive General Manager PT. Toyota Astra Motor (TAM), membukukan penjualan wholesales (dari pabrik ke dealer) sekitar 39.700 unit selama semester satu tahun ini. Volumenya meningkat sedikit daripada periode yang sama tahun (year on year) sebelumnya yang menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) berjumlah 39.455 unit.

Avanza sendiri baru saja mendapatkan penyegaran pada Januari 2019, dengan ubahan yang cukup kentara pada eksterior khususnya untuk sektor fascia depan. Banderol on-the-road Jakartanya, berdasarkan penelusuran Mobil123.com pada Jumat (5/7/2019), dimulai dari Rp 191.100.000 sampai Rp 239.450.

Harga low multi purpose vehicle (LMPV) satu ini sudah terkoreksi sedikit jika dibandingkan saat meluncur pada awal tahun. Ketika itu, Avanza facelift memiliki rentang harga on-the-road Jakarta tak berubah dari versi sebelumnya yakni Rp 188.600.000 juta hingga Rp 239.450.000.

Lebih lanjut, penjualan retail (dari dealer ke konsumen) Avanza jika menilik data dari sang pabrikan mencapai kisaran 37.300. Sayang referensi mengenai perbandingan penjualan retail year on year tidak ditemukan.

Avanza berkontribusi seperempat dari wholesales Toyota sepanjang semester pertama tahun bershio babi tanah ini. Secara keseluruhan, merek mobil terlaris sedunia ini membukukan sekitar 154.800 unit, turun sekitar 4 persen year on year. Sementara itu, penjualan retail Toyota adalah 156.600 unit.

Sayangnya, belum diketahui di mana posisi Avanza facelift di segmennya. Ini karena data Januari - Juni Gaikindo belum juga muncul.

Belum diketahui juga bagaimana kondisi persaingan antara Avanza dengan Mitsubishi Xpander, saingan terberatnya saat ini. Hingga berita ini dikirimkan, Mobil123.com masih menunggu kiriman data penjualan Xpander dari Mitsubishi.

Rush Terlaris Kedua
Setelah Avanza, Rush menjadi model terlaris kedua bagi Toyota di paruh pertama 2019. Secara wholesales, ‘saudara kembar’ Daihatsu Terios ini membukukan 29.300 unit-an dan secara retail volumenya 28.500 unit.

Dua model terlaris lain adalah Kijang Innova, kemudian Calya. Kijang Innova menorehkan wholesales 26.700 unit dan retail 25.700 unit, sedangkan Calya adalah 21.800 (wholesales) dan 26.700 (retail). [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang