Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Kondisi Marc Marquez Jelang Seri Pertama MotoGP 2021

Berita Otomotif

Kondisi Marc Marquez Jelang Seri Pertama MotoGP 2021

MADRID – Marc Marquez dikabarkan telah mengalami proses pemulihan dengan baik dan semakin siap untuk tampil kembali ke lintasan balap.

Seperti diketahui Marc telah melewati masa 10 pekan pasca operasinya yang ketiga. Langkah ini diambil karena cedera patah tulang tangan kanannya tidak kunjung membaik dan pulih. Disebutkan sebelumnya terdapat infeksi pada luka sang pembalap.

Tim dokter yang menangani proses operasi ketiga dari pembalap Repsol Honda tersebut meliputi Dr Samuel Antuna, Dr Ignacio Roger de Ona, Dr Juan De Miguel, Dr AItor Ibarzal dan Dr Andrea Garcia Villanueva mengatakan bahwa mereka puas dengan hasil pemulihan cedera Marc. Formasi tulang tangan kanan dari sang pembalap berjalan sesuai harapan.

Dengan kondisi yang terus membaik, pertanyaan selanjutnya adalah kapan Ia bisa kembali ke lintasan balap. Pertanyaan-pertanyaan tersebut terus muncul, tanpa jawaban yang jelas. Seri pembuka MotoGP 2021 sendiri akan dimulai pada bulan depan atau enam pekan sejak saat ini.

“Dalam beberapa pekan ke depan, Marquez akan terus menjalani proses pemulihan seperti sebelumnya. Hal ini untuk mendapatkan hasil pemulihan yang sempurna dan fungsi tangannya kembali normal seperti sebelumnya,” tulis pernyataan dari pihak Honda.
kondisi Marc Marquez
Sebelumnya baik dari pihak Honda dan Marquez sepakat mengatakan bahwa sang bintang, baru akan tampil kembali saat kondisinya telah 100 persen. Cedera berkepanjangan dari Marquez sendiri menuai berbagai spekulasi yang hingga saat ini tidak bisa dibuktikan.

Belakangan ini Marc mengunggah foto di akun sosial medianya. Foto tersebut menampilkan anggota tubuh bagian atas sang pembalap dengan caption “temukan perbedaannya”. Sekilas memang anggota tubuh Marquez tidak terlihat adanya perbedaan. Hanya ada perbedaan bentuk otot tangan kanan maupun kiri. Pada tangan kanan juga nampak bekas sayatan pisau operasi. Selain itu tidak terlihat adanya perbedaan mendasar.

Sejumlah sumber mengatakan dengan semakin seringnya Marc menggunggah aktivitas fisiknya, adalah sebuah tanda-tanda kembalinya sang bocah ajaib. Sinyal ini akan memberikan harapan cerah sekaligus ancaman bagi para kompetitornya musim ini.

Meskipun banyak orang saat ini meragukan Marc bisa tampil mendominasi seperti sebelum insiden pataha tulang. Secara teori, Marquez tidak lagi berada di atas motor selama hampir satu tahun. Pembalap asal Spanyol tersebut membutuhkan adaptasi untuk bisa kembali kompetitif. [Dew/Ari]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang