Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda Pasang Filter Kabin Mobil yang Bisa Halau Covid-19

Berita Otomotif

Honda Pasang Filter Kabin Mobil yang Bisa Halau Covid-19

TOKYO – Honda mempercepat pengembangan filter kabin untuk mengatasi pandemi virus Covid-19.

Filter tersebut disebut sebagai “Kurumask” yang diambil dari kata Kuruma bermakna mobil di Jepang dan Mask atau masker. Masker mobil mungkin bisa menjadi deskripsi yang akurat karena Kurumaks sebenarnya memang sebuah tutup tipis yang menutupi kabin mobil.

Masker tersebut sebenarnya dikembangkan untuk menyaring kotoran kecil, hingga berukuran nanometer. Namun, pengembangan terus dilakukan dan menambahkan beberapa zat kimia yang bahkan dapat mengegah karat pada mobil.

Hasilnya pun cukup menarik. Filter yang dikembangkan bersama dengan Kitasato Research Center for Environmental Science ini diklaim mampu menghilangkan 99,8% virus covid-19 yang terbang di udara dalam waktu 15 menit.

Filter ini pun terbilang cukup tahan lama karena bisa digunakan hingga 15.000 KM sebelum harus diganti. Tak hanya itu, filter ini juga bisa untuk menyaring virus-virus lainnya sehingga manfaatnya akan terasa lebih luas.

Honda Pasang Filter Kabin Mobil yang Bisa Halau Virus Covid-19

Honda sendiri mengklaim bahwa sebenarnya untuk mengembangkan sebuah produk diperlukan pengembangan selama beberapa tahun. Namun, karena adanya pandemi Covid-19 maka mereka pun melakukan pengembangan dengan lebih cepat.

Sejak pandemi, Honda telah bekerjasama dengan pemerintah di Jepang dalam mengembangkan beragam hal termasuk transportasi para pasien. Dan ini adalah salah satu teknologi yang dihasilkan dari program tersebut

Sayangnya, Kurumask saat ini baru tersedia pada satu model yaitu N-Box dan saat ini hanya dijual di Jepang. Bagi konsumen yang menginginkan filter ini maka mereka bisa membelinya di dealer-dealer resmi Honda dengan harga USD 68 atau setara dengan Rp 948.127. Honda pun diharapkan akan mengembangkan kembali produk ini agar nantinya seluruh model kendaraan mereka sudah dilengkapi dengan Kurumask.

Hingga berita ini dimuat, sedikitnya ada 772.103 kasus Covid-19 di Indonesia. Dari jumlah tersebut ada 639.103 orang dinyatakan sembuh dan 22.911 orang meninggal dunia. Sementara untuk kasus yang masih aktif tercatat 110.089. Pemerintah sendiri sudah menyiapkan 3 juta vaksin yang akan disebarkan untuk masyarakat dalam 2 fase. Penyebaran vaksin tersebut diperkirakan baru akan ampung dalam waktu 15 bulan ke depan. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang