Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp100 juta yang Bagus untuk Berbagai Keperluan, Mulai Dari Jazz Hingga Grand Vitara
Adu 3 Mobil Listrik Baru di Bawah Rp500 Juta, Wuling Binguo EV Lebih Oke dari Citroen E-C3 dan Neta V?
Beranda Berita Mobil Baru MG HS Magnify i-Smart Dikenalkan, Harga Masih Rahasia MG HS Magnify i-Smart Dikenalkan, Harga Masih Rahasia Mobil Baru Adi Hidayat | 27 May 2021 06:00 TANGERANG – MG HS Magnify i-Smart resmi dikenalkan pada masyarakat dengan balutan terknologi terbaru i-Smart.Teknologi ini sebenarnya sudah dikenalkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2021 lalu. Namun dalam pengenalan tersebut masih belum ada kendaraan yang disematkan teknologi i-Smart.Kini, MG Motor Indonesia mengenalkan teknologi i-Smart di model HS Magnify. Sejatinya ini adalah MG HS Ignite namun mendapatkan teknologi i-Smart sehingga bila dilihat sekilas tidak akan ada perbedaan mencolok, kecuali pada emblem belakang mobil.Mobil tersebut nantinya akan menjadi varian tertinggi dari MG HS di Indonesia dan akan segera diluncurkan pada 2 Juni 2021. Meski sudah dikenalkan, MG Motors Indonesia menolak untuk menyebut harga dari mobil ini.Seperti yang sudah disampaikan bahwa mobil ini memang nyaris tidak ada pembeda dengan varian Ignite. MG HS Magnify i-Smart masih dilengkapi dengan roda berukuran 18 inchi dan dilengkapi dengan headlamp LED Proyektor.Sementara pada bagian interior, MG HS Magnify dilengkapi dengan kombinasi warna merah dan hitam yang memberikan kesan sporty saat memasukinya. Tentunya ini memberikan nilai tambah untuk pada kendaraan.Untuk hiburan, MG HS Magnify i-Smart hadir dengan layar display cukup besar dan berfungsi juga sebagai pusat informasi kendaraan. Tak hanya itu, mobil ini juga telah dilengkapi dengan sistem audio 3D dengan enam speaker.Untuk jantung pacu, MG HS Magnify i-Smart tetap menggunakan mesin yang sama yaitu 1.490 cc DOHC, empat silinder, turbo. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 162 PS dan torsi mencapai 250 Nm.Lantas bagaimana dengan fitur i-Smart yang menjadi keunggulan dari MG HS Magnify? Fitur i-Smart ini membuat mobil bisa terkoneksi dengan smartphone serta meningkatkan tingkat keselamatan berkendara.Dengan menggunakan fitur i-Smart, maka pelanggan bisa mendapatkan tiga fitur utama yaitu smart check, smart command dan smart connect. Ketiga fitur tersebut bisa dimanfaatkan setelah pelanggan mengunduh aplikasi MG i-Smart. Setelah itu, aplikasi akan mengintegrasikan smartphone dengan mobil.Smart Check adalah fitur yang membuat pemilik mobil bisa mendapatkan beragam informasi penting mobil. Mulai dari status kendarana, jarak tempuh, konsumsi bahan bakar, kondisi mesin dalam keadaan mati atau meyala hingga suhu kabin kendaran. Tak hanya itu, pemilik kendaraan juga bisa mengetahu lokasi mobil melalui aplikasi.Smart Command adalah fitur perintah suara yang dapat mengaktifkan beberaoa fasilitas di dalam mobil. Fitur ini hanya aktif dengan menggunakan perintah berbahasa Inggris yang cukup lengkap dan jelas pengucapannya.Sementara untuk Smart Connect berfungsi untuk mengkoneksikan smartphone dengan head unit di dalam mobil. Dengan koneksi ini maka pengendara tetap bisa terhubung dengan smartphone mereka dengan lebih aman.Selain ketiga fitur unggulan tersebut, MG HS Magnify i-Smart juga dilengkapi dengan MG Pilot yang memiliki fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS). Sistem ini membuat tugas pengendara menjadi lebih mudah karena kecepatan serta manuver kendaraan bisa diatur secara otomatis.Mobil juga bisa mengikuti mobil didepannya sembari menjaga jarak sesuai dengan pengaturan yang sudah dilakukan sebelumnya. Dengan ini bila mobil melakukan akselerasi maka MG HS Magnify i-Smart akan menambah kecepatan. Sebaliknya, bila mobil didepan melakukan pengereman maka mobil juga akan melambatkan kecepatan. [Adi/Had] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait HS mg hs MG HS Magnify teknologi mobil i-Smart teknologi baru teknologi mobil baru Cetak Adi Hidayat Senior Reporter Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur. Berita Utama Target Penjualan Mobil 2024 1,1 Juta Unit! Pemilu Enggak Berpengaruh, nih? Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu BANDUNG – Para pengurus Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sudah menentukan target penjualan mobil tahun depan. Mereka masih ... Penjualan Mobil Listrik di Indonesia selama 10 Bulan sudah Lebih dari 53 Ribu Unit! Mobil Listrik Insan Akbar | 21 jam yang lalu JAKARTA – 2023 belum juga usai. Namun, penjualan mobil hybrid, plug-in hybrid electric vehicle (PHEV), sampai mobil listrik murni (battery electric ... Pasar lagi agak Berat, Kredit Mobil Baru Diperketat! Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu BANDUNG – Perusahaan pembiayaan sedang lebih berhati-hati menyalurkan kredit mobil baru. Ini berdampak pada pertumbuhan penjualan di pasar.Ketua Umum ... Prediksi Mobil Terbaru yang Meluncur 2024 di Indonesia, dari Toyota hingga VinFast Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu 2024 tak sampai dua bulan lagi ‘tiba’. Berbagai mobil terbaru sudah menunggu untuk melakukan debutnya di pasar Indonesia.Topik mengenai peluncuran ... Komentar
MG HS Magnify i-Smart Dikenalkan, Harga Masih Rahasia Mobil Baru Adi Hidayat | 27 May 2021 06:00 TANGERANG – MG HS Magnify i-Smart resmi dikenalkan pada masyarakat dengan balutan terknologi terbaru i-Smart.Teknologi ini sebenarnya sudah dikenalkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2021 lalu. Namun dalam pengenalan tersebut masih belum ada kendaraan yang disematkan teknologi i-Smart.Kini, MG Motor Indonesia mengenalkan teknologi i-Smart di model HS Magnify. Sejatinya ini adalah MG HS Ignite namun mendapatkan teknologi i-Smart sehingga bila dilihat sekilas tidak akan ada perbedaan mencolok, kecuali pada emblem belakang mobil.Mobil tersebut nantinya akan menjadi varian tertinggi dari MG HS di Indonesia dan akan segera diluncurkan pada 2 Juni 2021. Meski sudah dikenalkan, MG Motors Indonesia menolak untuk menyebut harga dari mobil ini.Seperti yang sudah disampaikan bahwa mobil ini memang nyaris tidak ada pembeda dengan varian Ignite. MG HS Magnify i-Smart masih dilengkapi dengan roda berukuran 18 inchi dan dilengkapi dengan headlamp LED Proyektor.Sementara pada bagian interior, MG HS Magnify dilengkapi dengan kombinasi warna merah dan hitam yang memberikan kesan sporty saat memasukinya. Tentunya ini memberikan nilai tambah untuk pada kendaraan.Untuk hiburan, MG HS Magnify i-Smart hadir dengan layar display cukup besar dan berfungsi juga sebagai pusat informasi kendaraan. Tak hanya itu, mobil ini juga telah dilengkapi dengan sistem audio 3D dengan enam speaker.Untuk jantung pacu, MG HS Magnify i-Smart tetap menggunakan mesin yang sama yaitu 1.490 cc DOHC, empat silinder, turbo. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 162 PS dan torsi mencapai 250 Nm.Lantas bagaimana dengan fitur i-Smart yang menjadi keunggulan dari MG HS Magnify? Fitur i-Smart ini membuat mobil bisa terkoneksi dengan smartphone serta meningkatkan tingkat keselamatan berkendara.Dengan menggunakan fitur i-Smart, maka pelanggan bisa mendapatkan tiga fitur utama yaitu smart check, smart command dan smart connect. Ketiga fitur tersebut bisa dimanfaatkan setelah pelanggan mengunduh aplikasi MG i-Smart. Setelah itu, aplikasi akan mengintegrasikan smartphone dengan mobil.Smart Check adalah fitur yang membuat pemilik mobil bisa mendapatkan beragam informasi penting mobil. Mulai dari status kendarana, jarak tempuh, konsumsi bahan bakar, kondisi mesin dalam keadaan mati atau meyala hingga suhu kabin kendaran. Tak hanya itu, pemilik kendaraan juga bisa mengetahu lokasi mobil melalui aplikasi.Smart Command adalah fitur perintah suara yang dapat mengaktifkan beberaoa fasilitas di dalam mobil. Fitur ini hanya aktif dengan menggunakan perintah berbahasa Inggris yang cukup lengkap dan jelas pengucapannya.Sementara untuk Smart Connect berfungsi untuk mengkoneksikan smartphone dengan head unit di dalam mobil. Dengan koneksi ini maka pengendara tetap bisa terhubung dengan smartphone mereka dengan lebih aman.Selain ketiga fitur unggulan tersebut, MG HS Magnify i-Smart juga dilengkapi dengan MG Pilot yang memiliki fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS). Sistem ini membuat tugas pengendara menjadi lebih mudah karena kecepatan serta manuver kendaraan bisa diatur secara otomatis.Mobil juga bisa mengikuti mobil didepannya sembari menjaga jarak sesuai dengan pengaturan yang sudah dilakukan sebelumnya. Dengan ini bila mobil melakukan akselerasi maka MG HS Magnify i-Smart akan menambah kecepatan. Sebaliknya, bila mobil didepan melakukan pengereman maka mobil juga akan melambatkan kecepatan. [Adi/Had] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait HS mg hs MG HS Magnify teknologi mobil i-Smart teknologi baru teknologi mobil baru
Target Penjualan Mobil 2024 1,1 Juta Unit! Pemilu Enggak Berpengaruh, nih? Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu BANDUNG – Para pengurus Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sudah menentukan target penjualan mobil tahun depan. Mereka masih ...
Penjualan Mobil Listrik di Indonesia selama 10 Bulan sudah Lebih dari 53 Ribu Unit! Mobil Listrik Insan Akbar | 21 jam yang lalu JAKARTA – 2023 belum juga usai. Namun, penjualan mobil hybrid, plug-in hybrid electric vehicle (PHEV), sampai mobil listrik murni (battery electric ...
Pasar lagi agak Berat, Kredit Mobil Baru Diperketat! Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu BANDUNG – Perusahaan pembiayaan sedang lebih berhati-hati menyalurkan kredit mobil baru. Ini berdampak pada pertumbuhan penjualan di pasar.Ketua Umum ...
Prediksi Mobil Terbaru yang Meluncur 2024 di Indonesia, dari Toyota hingga VinFast Berita Otomotif Insan Akbar | 21 jam yang lalu 2024 tak sampai dua bulan lagi ‘tiba’. Berbagai mobil terbaru sudah menunggu untuk melakukan debutnya di pasar Indonesia.Topik mengenai peluncuran ...