Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Harga Mitsubishi Xpander di Thailand Lebih Mahal Rp 100 Juta ++

Berita Otomotif

Harga Mitsubishi Xpander di Thailand Lebih Mahal Rp 100 Juta ++

BANGKOK – Mitsubishi Xpander meluncur di Thailand. Harga Xpander di negara itu dimulai dari Rp 342 juta untuk varian terendahnya yaitu GLS-LTD.

Xpander, seperti diumumkan dalam keterangan pers Mitsubishi Motors Thailand yang diterima Mobil123.com, meluncur lewat ajang Bangkok International Grand (BIG) Motor Sale 2018 pada 17 – 26 Agustus ini. Di ‘Negeri Gajah  Putih’, Xpander hanya terdiri dari dua varian.

Varian terbawah, GLS-LTD, berbanderol 779 ribu baht (Rp 342,54 juta). Sementara, varian kedua yaitu GT dilepas dengan harga 849 baht (Rp 373,32 juta). Bandingkan dengan harga di Indonesia yang dibanderol di kisaran Rp 199 juta - Rp 254 juta.

Penjualan resmi Xpander di Thailand pun dimulai bersamaan dengan peluncuran. Distribusi kepada konsumen dikabarkan bisa langsung dilakukan karena stok unit sudah tersedia di dealer-dealer Mitsubishi.

“All-New Xpander mendemonstrasikan ambisi Mitsubishi Motors untuk melaju lebih dalam lagi dari kebutuhan konsumen dengan menciptakan segmen baru di Thailand. Dibangun dari warisan dan kekuatan kami di sektor sport utility vehicle (SUV),All-New Xpander mengombinasikan ketangguhan, performa, dan kemampuan menerabas beragam medan dengan kenyamanan, utilitas, keindahan. Mobil ini memberikan yang terbaik dari sebuah SUV serta multi purpose vehicle (MPV) dan merupakan tipe baru dari sebuah crossover,” papar Morikazu Chokki, President and CEO Mitsubishi Motors Thailand.

Xpander menjalani debut globalnya di Indonesia, 10 Agustus 2017 melalui Gaikindo Indonesia International Auto Show. Tulang punggung penjualan Mitsubishi di Tanah Air itu diproduksi di pabrik anyar di Cikarang, Bekasi.

Dengan permintaan membludak dan pabrik yang baru beroperasi pada April tahun lalu, produksinya dinaikkan terus secara bertahap dari awalnya 5.000 unit per bulan menjadi 10 ribu unit per bulan mulai Juli 2018.

Xpander saat ini sedang berjuang memperpendek waktu inden di Indonesia. Pada awal peluncuran, inden bisa mencapai lebih dari setengah tahun. Namun, Mitsubishi mengklaim saat ini inden sudah sekitar dua bulan atau kurang.

Ekspor Xpander dimulai pada April 2018 dengan Filipina sebagai negara tujuan pertama, disusul Thailand. Pada tahun fiskal 2019, Xpander bakal mulai diekspor ke negara-negara Asia Tenggara lain plus benua Amerika serta Afrika dengan produksi mencapai 150 ribu unit setahun untuk pasar domestik maupun luar negeri. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang