Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Harga DFSK Glory 560 yang Mengejutkan Diumumkan dalam Telkomsel IIMS 2019

Berita Otomotif

Harga DFSK Glory 560 yang Mengejutkan Diumumkan dalam Telkomsel IIMS 2019

JAKARTA - Harga Dongfeng Sokon (DFSK) Glory 560 akhirnya resmi dibeberkan di hari perdana Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 pada Kamis (25/4/2019).

Telkomsel IIMS 2019 akan berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta hingga 5 Mei mendatang. Di pameran ini, merek asal China tersebut meluncurkan secara resmi pesaing Toyota Rush dan Daihatsu Terios setelah sempat memperkenalkannya di depan media massa beberapa waktu lalu.

Bersamaan dengan itu, DFSK mengumumkan harga Glory 560 secara pasti. Banderol on-the-road Jakarta-nya dimulai dari Rp 189 juta (1.5 Turbo MT B-Type), Rp 219 juta (1.5 Turbo MT C-Type), Rp 229 juta (1.5 Turbo MT L-Type), Rp 239 juta (1.5 Turbo CVT L-Type), Rp 239 juta (1.8 CVT L-Type).

Ini lebih rendah dari perkiraan awal yang pernah disebutkan mereka yaitu Rp 210 juta - 270 juta.

Franz Wang, Managing Director Sales Center PT. Sokonindo Automobile di dalam seremoni peluncuran mengklaim bahwa model ini di dalam pengembangannya telah dites di berbagai medan, mulai dari dataran rendah sampai di area Gunung Everest dengan ketinggian 5.200 meter di atas permukaan laut.

“Di Indonesia, Glory 560 sudah dibawa ke 29 area pergunungan dengan ketinggian 2.200 meter dan kami mengalami nihil kerusakan,” ujarnya.

Berlimpah Fitur
Franz menerangkan bahwa DFSK dibuat dengan empat keunggulan utama. Pertama adalah desain stylish and aktif antara lain dengan Eagle Eye Headlamp, garis karakter sangat ‘tajam’ yang melintang di sisi samping bodi, serta satu-satunya SUV berpelek 17 inchi di kelasnya.

Kedua adalah interior serta fitur mewah antara lain dengan Floating head unit dengan layar sentuh 8 inci dilengkapi navigasi GPS, Radio, sambungan Bluetooth, GPS Navigation, Mirroring Smartphone (iOS dan Android), sampai kamera belakang untuk memudahkan parkir. Kekedepan kabin juga diklaim ciamik.

Fitur-fitur kenyamanannya yang lain ialah Keyless Entry dan One-push button. Untuk keamanan, ada sistem pengereman ABS-EBD, EBA, Electronic Stability Programme, Traction Control System, airbag, Immobilizer, Alarm System, Sensor Parkir, Kamera Belakang.

Keunggulan ketiga adalah performa mumpuni, khususnya di mesin 1.5-liter turbo berdaya 149hp dan torsi 230 Nm.

Keempat adalah daya tahan dan garansi yang diharapkan dapat menenangkan konsumen. Glory 560 juga sudah dites dengan jarak tempuh total 150 ribu km di Tanah Air sebelum meluncur. Untuk melengkapi, DFSK memberikan garansi 7 tahun atau 150 ribu km. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang