Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Juventus Juara, Cristiano Ronaldo Rayakan dengan Beli Bugatti Rp 130 Miliar

Berita Otomotif

Juventus Juara, Cristiano Ronaldo Rayakan dengan Beli Bugatti Rp 130 Miliar

TURIN – Cristiano Ronaldo, yang kerap dijuluki ‘CR7’, merayakan gelar juara Serie A Liga Italia yang didapat Juventus dengan membeli Bugatti dengan perkiraan harga lebih dari Rp 130 miliar.

Seperti diketahui, Juventus baru saja menjadi kampiun Seri A 2019/2020. Ini adalah gelar scudetto kesembilan klub berjuluk ‘Si Nyonya Tua’ tersebut dalam sembilan tahun terakhir.

CR7 pun, seperti dilaporkan situs Motor1 baru-baru ini, menandai kesuksesan itu dengan membeli Bugatti Centodieci. Dia, seperti banyak pesepakbola lainnya, memang dikenal amat menyukai supercar dan salah satu merek yang ia koleksi adalah Bugatti.

Centodieci bukanlah model yang bisa dibeli semua orang. Pertama, Bugatti hanya membuatnya sebanyak 10 unit di seluruh dunia.

Kedua, banderolnya pun luar biasa mahal. Ronaldo kemungkinan harus membayar sekitar 8,9 juta dollar AS (Rp 130,78 miliar, 1 dollar AS = Rp 14.695) untuk bisa memboyongnya pulang ke rumah mewahnya.

Tapi tentu saja uang sebesar itu bukan masalah bagi mantan pemain Sporting Lisbon, Manchester United, Serta Real Madrid tersebut. Pasalnya, Juventus membayarnya lebih dari 100 juta dollar AS (Rp 1,47 triliun) agar bersedia membubuhkan tanda tangan di kontrak dengan jangka waktu empat tahun.

Centodieci memiliki basis yang sama dengan Chiron, yang juga telah nangkring di garasi Ronaldo. Namun, tentu saja ada beberapa modifikasi kunci yang membuatnya lebih unik lagi.

Seperti misalnya pada aspek eksterior yang dibuat untuk mengingatkan pecinta otomotif pada Bugatti EB110 pada era 1990-an. Dengan perubahan ini, tampilan luarnya saja sudah berbeda dengan Chiron.

Mesin W-16 padanya pun lebih disempurnakan lagi. Alhasil, jika pada Chiron mesin tersebut memproduksi tenaga 1.500 hp, pada Centodieci angkanya melonjak jadi 1.600 hp.

Ada pula empat lubang knalpot (stacked quad exhaust) berdesain sangar plus diffuser belakang lebih besar. Perangkat bodi yang disebut belakangan membuat gaya tekan udara ke bawah (downforce) pada Centodiece menjadi lebih besar, sehingga membuatnya menjadi lebih stabil dibawa dalam kecepatan teramat tinggi.

Cristiano Ronaldo, seperti juga sembilan konsumen lain, harus sabar menanti Centodieci dikirim ke rumahnya. Soalnya, distribusi unit baru bakal dimulai pada 2021 mendatang. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang