JAKARTA – Toyota Avanza bekas 2020 dijual dengan harga hanya Rp 167,5 juta.
Ini artinya, Toyota Avanza bekas 2020 tipe G 1.3 MT selisih Rp 53,050 juta lebih murah dibandingkan dengan versi baru. Berdasarkan situs resmi, Toyota Avanza tipe G 1.3 MT dijual dengan harga Rp 220,55 juta.
Untuk membeli Toyota Avanza bekas 2020 tipe G 1.3 MT pun pelanggan bisa membelinya dengan beragam metode pembayaran. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan kredit kendaraan yang sudah disiapkan beberapa paket menarik.
Paket pertama yang bisa diambil adalah tenor 4 tahun dengan TDP sebesar Rp 22 juta. Dengan paket ini maka pelanggan cukup membayar sebesar 4,850 juta per bulan. Pelanggan juga akan mendapatkan asuransi kombinasi.
Paket selanjutnya adalah paket tenor selama 5 tahun. Untuk mendapatkan program ini, pelanggan harus membayar TDP sebesar Rp 42,5 juta dan angsuran mencapai Rp 3,792 juta. Pelanggan akan mendapatkan asuransi TLO.
Dealer pun menegaskan bahwa mobil dalam kondisi yang baik karena sudah melalui pengecekan khusus dari mekanik dealer. Mobil juga dipastikan bukan belas tabrakan maupun banjir. Surat-surat kendaraan pun sudah dipastikan keasliannya.
Bahkan menariknya, mobil tersebut baru digunakan sejauh 9.000 KM. Tentunya ini akan menjadi nilai lebih untuk pelanggan, seperti masih bisa mendapatkan layanan gratis perawatan berkala di bengkel resmi.
Pelanggan juga dipersilahkan untuk melakukan inspeksi kendaraan secara langsung. Pelanggan juga bisa melakukan test drive kendaraan dan melakukan negosiasi harga hingga menemukan titik terbaik antara konsumen dan dealer.
Harga naik
Berdasarkan situs resmi, harga Toyota Avanza saat ini baru naik untuk seluruh varian. Berikut adalah daftar harga terbaru yang dirilis oleh Toyota Indonesia.
- 1.3 E STD MT Rp 200.200.000
- 1.3 E STD AT Rp 211.400.000
- 1.3 E MT Rp 202.700.000
- 1.3 E AT Rp 213.900.000
- 1.3 G MT Rp 220.550.000
- 1.3 G AT Rp 231.250.000
- Veloz 1.3 MT Rp 227.250.000
- Veloz 1.3 AT Rp 239.050.000
- Veloz 1.5 MT Rp 239.250.000
- Veloz 1.5 A/T Rp 251.050.000
[Adi/Ari]
Lihat penawaran mobil terbaik!
Berita Utama

Chery Enggak Kaget dengan Pesatnya Pertumbuhan Penjualan Mereka di Indonesia
Berita Otomotif
Siapkan Duit! Neta Mau Jual Dua Mobil Listrik Murah Hingga 2024
Berita Otomotif
Wuling Air EV Punya Varian Baru, Harganya dengan Insentif PPN Cuma Rp188 Juta!
Mobil Baru