Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Niat Beli Mobil Listrik di Indonesia Membesar, Ini Buktinya

Berita Otomotif

Niat Beli Mobil Listrik di Indonesia Membesar, Ini Buktinya

JAKARTA – Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dinilai membuat keinginan masyarakat membeli segala jenis mobil listrik membesar. Ini terlihat dari capaian pada pameran otomotif terakhir.

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (Ilmate) Kementerian Perindustrian Taufiek Bawazier mengatakan kenaikan harga BBM menjadi momentum yang menguntungkan perkembangan mobil listrik.

Berkat kejadian ini, dia menilai masyarakat makin mempertimbangkan mobil listrik.

Sekadar menambahkan, pemerintah sendiri sedang gencar mendorong perkembangan pasar serta industri mobil listrik lewat berbagai insentif.

Terakhir, Presiden Joko Widodo menerbitkan Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 2022 agar menteri hingga wali kota menggunakan kendaraan dinas mobil listrik.

“Meningkatnya minat masyarakat ke kendaraan rendah emisi juga dapat mengurangi konsumsi BBM dan melakukan diversifikasi energi, sehingga dapat mengurangi ketergantungan Indonesia akan harga minyak global,” kata Taufiek ketika mewakili Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita saat membuka Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2022, Rabu (14/9/2022), seperti dikutip dari pernyataan pers.

Ketertarikan lebih masyarakat pada mobil listrik, lanjut Taufiek, terlihat dalam pagelaran GIIAS 2022 di Serpong, Tangerang pada 11-21 Agustus kemarin.

Jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) mobil listrik selama pameran otomotif tersebut, menurut klaim organisator acara, mencapai 1.594 unit.

Jika dijabarkan lagi, sebanyak 1.274 unit di antaranya disumbangkan oleh mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV). Adapun 320 unit lainnya dikontribusikan oleh mobil hybrid.

Pemesanan mobil listrik selama 11 hari pelaksaan GIIAS 2022 bahkan sudah melebihi penjualan mobil listrik sepanjang 2021 kemarin.

“Pada penyelenggaraan GIIAS 29th di ICE BSD beberapa waktu lalu, terdapat tren kenaikan yang cukup signifikan dari masyarakat yang tertarik untuk memiliki kendaraan teknologi elektrifikasi (xEV), baik kendaraan berjenis hybrid sampai dengan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB),” tandas Taufiek.

Secara total, GIIAS 2022 di Serpong diklaim membukukan pemesanan kendaraan sebanyak 26.658 unit. Nilai transaksinya menyentuh Rp11,74 triliun.

Adapun jumlah pengunjung selama pameran mencapai 385 ribu orang.

“Gaikindo mencatat kenaikan yang signifikan pada penyelenggaraan GIIAS 2022, yaitu berhasil meningkat sebanyak lebih dari 30 persen, baik secara unit maupun rupiahnya,” ujar Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Yohannes Nangoi yang turut hadir dalam pembukaan GIIAS Surabaya 2022.

Sekretaris Umum Gaikindo Kukuh Kumara menambahkan antusiasme yang besar terhadap mobil listrik terlihat pula di GIIAS 2022 Surabaya.

"Walau baru satu hari, di GIIAS Surabaya cukup tinggi juga minat masyarakat membeli mobil listrik. Bahkan, saat hari pertama belum selesai pun, ada yang sudah langsung membeli," terangnya dalam diskusi virtual bersama Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot), Kamis (15/9/2022). [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang