Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Tegaskan lagi Low-MPV-nya akan Punya Banyak Keunggulan

Mobil Baru

Mitsubishi Tegaskan lagi Low-MPV-nya akan Punya Banyak Keunggulan

PEKANBARU - Low-Multi Purpose Vehicle (Low-MPV) adalah segmen pasar mobil tergemuk di Indonesia. Mitsubishi siap bermain di segmen tersebut untuk melawan Avanza, Xenia, Mobilio dan Ertiga.

President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Hisashi Ishimaki memaparkan model tersebut kini tengah dikembangkan. "Pengembangannya masih terus dilakukan. Inilah yang akan menjadi jawaban Mitsubishi pada kebutuhan dan permintaan pasar Indonesia," ujarnya.

Menurutnya, sesuai rencana, model ini akan mereka lahirkan di tahun 2017 mendatang. Untuk itu, Mitsubishi saat ini tengah membangun pabrik baru yang berlokasi di Greenland International Industrial Center (GIIC) Deltamas, Bekasi. Mitsubishi mengucurkan US$600 juta untuk pabrik baru tersebut. 

Kapasitas pabrik yang akan menjadi tempat lahir model baru tersebut mencapai 160 ribu unit per tahun dan bisa dikembangkan menjadi 240 ribu unit.

Ketika seromonial pembangunan pabrik tersebut, Chairman of the Board, CEO of Mitsubishi Motors Corporation Osamu Masuko menjelaskan kalau model ini adalah model yang benar-benar baru.

Ada beberapa keunggulan yang Mitsubishi kedepankan dari mobil ini yakni tampilan sporty, interior mewah dan nyaman dengan 7-seater.

Untuk mesinnya, model ini akan menggunakan mesin 1.5 liter. Bila melihat kapasitas mesinnya, maka mobil ini akan benar-benar menjadi lawan bagi Toyota Avanza, Honda Mobilio dan Suzuki Ertiga. 

Selain untuk Indonesia, model tersebut juga akan di ekspor ke beberapa negara di ASEAN seperti Thailand, Vietnam dan Filipina dan mempertimbangkan perluasan ekspor ke Afrika, Timur Tengah dan Amerika Selatan di masa yang akan datang. 

Kemungkinan akan ada 40.000 kendaraan yang diekspor dari pabrik ini tiap tahunnya.

"Segmen Low-MPV adalah segmen yang ketat. Karena itu, model baru ini nanti akan mengedepankan berbagai keunggulan mulai dari desain yang sporty, kenyamanan tinggi hingga efisiensi bahan bakar. Tak lupa, harga akan reasonable," tuntas Hisashi Ishimaki. [Syu/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang