Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Pamer SUV Listrik Kembaran Xpander di Bangkok

Berita Otomotif

Mitsubishi Pamer SUV Listrik Kembaran Xpander di Bangkok

BANGKOK – Mitsubishi memamerkan sport utility vehice (SUV) listrik eX Concept yang dapat disebut sebagai kembaran Xpander di Bangkok Motor Show 2018, menjadikan mereka satu-satunya pabrikan yang membawa mobil konsep di pameran tersebut.

Bangkok Motor Show merupakan salah satu pameran otomotif bergengsi di Asia Tenggara, selain tentu saja Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Pada tahun ini, ajang yang berlangsung di Ibu Kota Thailand tersebut dibuka untuk publik dari 28 Maret hingga 8 April.

eX Concept, menurut Mitsubishi dalam keterangan resmi yang diterima Mobil123.com pada Rabu (28/3/2018), menemani tiga model baru yang diperkenalkan dalam pameran otomotif itu. Ketiganya ialah Pajero Sport Limited Edition, Mirage Limited Edition, serta Triton Athlete Mega Cub Plus.

Kehadiran eX Concept di Bangkok Motor Show 2018 sejalan dengan strategi global Mitsubishi yaitu ‘Drive Your Ambition’. Purwarupa nihil emisi itu merepresentasikan rencana pabrikan asal Jepang tersebut mengenai sistem penggerak canggih bertenaga listrik untuk segmen yang menjadi spesialiasi serta esensi mereka yakni SUV.

“’Drive Your Ambition’ adalah pengembangan logis dari esensi merek kami. Ini adalah deskripsi sikap kami sejak mobil pertama yang muncul lebih dari 100 tahun lalu,” kata Presiden dan Chief Executive Officer Mitsubishi Motors Thailand  Morikazu Chokki.

eX Concept pertama kali menjalani debut dunia di Tokyo Motor Show 2015 dan menjadi visi Mitsubishi mengenai SUV listrik di masa yang tak jauh dari sekarang. Kembaran Xpander ini menggunakan teknologi sistem penggerak listrik generasi selanjutnya hasil pengembangan Mitsubishi.

Di dalamnya, terdapat baterai beperforma tinggi plus motor-motor listrik kompak dengan gelontoran daya besar. eX Concept juga dibubuhi teknologi Twin Motor 4WD dan Super-All Wheel Control (S-AWC).

Di samping itu, ada mode otonom, fitur konektivitas menggunakan sistem informasi generasi terbaru, hingga perangkat keselamatan canggih. Masih ada pula fitur Augmented Reality Windshield, pun Intelligent Display bermodalkan kecerdasan artifisial.

Satu aspek lain dari eX Concept adalah eksteriornya yang amat identik dengan low multi purpose vehicle (LMPV) Mitsubishi di Indonesia, Xpander. Ini bisa dilihat tak hanya dari grille depan Dynamic Shield miliknya, tapi misalnya juga dari bentuk lampu depan menyipit, adanya lampu tambahan besar di sisi kiri dan kanan bemper depan, atau dari over fender besar dan sangat kentara. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang