Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Inden Toyota Avanza Lebih Singkat Berkat Stabilitas Suplai Daihatsu

Berita Otomotif

Inden Toyota Avanza Lebih Singkat Berkat Stabilitas Suplai Daihatsu

JAKARTA - PT Toyota Astra Motor (TAM) memastikan kepada konsumen bahwa Toyota Avanza yang dibeli akan datang tak akan lebih lama dari sebulan. 

Seperti diketahui, Toyota Avanza memimpin penjualan segmen low multi purpose vehicle (LMPV) dengan penjualan sebanyak 27.765 unit. Hal ini menjadi bukti bahwa Avanza memang tetap menjadi pilihan masyarakat. 

Melihat hasil tersebut, PT TAM tentu harus memperbaiki layanan kepada konsumen terkait pendistribusian unit. Pasalnya, sejak peluncuran model terbaru Avanza, konsumen harus menunggu hingga 2 bulan. Bahkan, penjualannya di Januari 2019 kalah dari sang pesaing utama yakni Mitsubishi Xpander. 

"Jika dikalkulasi, sejak launching Avanza baru sudah diumumkan targetnya adalah 7.500 unit dan itu sudah di atas (kompetitor). Tapi, kami mengalami masalah suplai karena di Januari-Februari 2019 cuma terima 5.000 unit," kata Fransiskus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM di Menteng, Jakarta Pusat (15/4). 

Namun, kekurangan itu tak terjadi lagi di Maret 2019. Itu lantaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selaku produsen Avanza-Xenia sudah meningkatkan kapasitas produksinya. Soerjo menyebut bulan lalu Avanza yang dipasok mencapai 8.000 unit. 

"Mereka sudah berkomitmen dan sudah dibuktikan pada bulan lalu. Ke depan PT ADM juga akan menjaganya (pasokan Avanza) terlebih pada momentum lebaran karena kami harus memanfaatkannya," lanjut Soerjo. 

Penambahan suplai ini membuat waktu tunggu Avanza jadi lebih singkat yaitu satu bulan saja. Sementara unit yang paling banyak diminati adalah Avanza 1.3. Lebih lanjut Soerjo mengatakan keputusan masyarakat membeli Avanza adalah karena reputasinya. MPV yang lahir pertama kali 2004 silam ini punya citra positif di mana harga jualnya kembali yang tetap tinggi. 

Selain itu, didukung pula dengan layanan after sales di mana kami sudah punya 330 outlet di seluruh Indonesia. Jadi, itu yang membuat customer makin percaya untuk membeli Avanza," tutup Soerjo. [Ary/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang