Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda HR-V Facelift Meluncur 15 Februari 2018

Berita Otomotif

Honda HR-V Facelift Meluncur 15 Februari 2018

TOKYO – Honda HR-V facelift mulai terlihat wujud aslinya dan akan segera diluncurkan secara resmi bulan depan.

Honda telah merilis foto resmi dari Honda HR-V (di Jepang dinamakan Honda Vezel) pada situs mereka. Beberapa ubahan minor khususnya pada eksterior telah dilakukan guna membuat mobil ini terlihat lebih apik.

Perubahan-perubahan tersebut di antaranya adalah hadirnya headlamps LED berdesain baru, penggunaan grille berukuran lebih besar serta hadirnya foglamp dan bumper dengan desain lebih menarik.

Honda tidak menyebut fitur-fitur apa saja yang akan dihadirkan pada crossover ini, namun kabarnya teknologi Honda Sensing sudah menjadi fitur standard untuk tipe tertinggi. Selain itu, sistem hiburan Honda HR-V juga dikabarkan telah dilengkapi dengan navigasi satelit, Android Auto dan Apple CarPlay.

Tidak ada informasi apakah mesin yang digunakan berubah atau tidak. Namun karena ini adalah facelift, maka dipastikan tetap akan menggunakan mesin lama. Saat ini di Jepang, Honda HR-V memiliki beberapa pilihan yaitu mesin besin berkapasitas 1.500 cc dan 1.800 cc, mesin diesel berkapasitas 1.600 cc plus mesin bensin hybrid berkapasitas 1.500 cc.

Rencananya Honda akan meluncurkan mobil pada tanggal 15 Februari 2018. Dan pastinya saat tersebut semua ubahan akan dijelaskan secara detail oleh Honda.

Di Indonesia, Honda HR-V ditawarkan dengan 2 pilihan mesin bensin saja yakni berkapasitas 1.500 cc dan 1.800 cc. Meski demikian, Honda HR-V termasuk sebagai SUV terlaris di Indonesia. PT Honda Prospect Motors (HPM) selaku APM Honda di Indonesia pun sempat meluncurkan beberapa edisi spesial untuk para pelanggan Honda HR-V. Hasilnya pun diklaim cukup positif. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang