Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Harga Suzuki Jimny Ada Kemungkinan Turun Jika Ini Terjadi

Berita Otomotif

Harga Suzuki Jimny Ada Kemungkinan Turun Jika Ini Terjadi

JAKARTA - Suzuki mengakui harga Jimny berpotensi turun, saat struktur pajak kendaraan bermotor terbaru terbit.

Jimny generasi terbaru mengaspal di Indonesia pada 18 Juli kemarin. Ada empat tipe yang ditawarkan yaitu Single Tone MT dengan harga on-the-road Jakarta Rp 315,5 juta, Single Tone AT (Rp 328 juta), Dual Tone MT (Rp 317,5), Dual Tone AT (Rp 330 juta) dan kini indennya di Tanah Air bisa mencapai lebih dari 2 tahun.

Donny Saputra, Direktur Pemasaran PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS), menjelaskan bahwa banderol tersebut dipasang dengan menggunakan struktur Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) kendaraan bermotor terkini yang antara lain membedakan antara mobil berpenggerak dua roda dengan mobil berpenggerak empat roda. Adapun Jimny adalah mobil berpenggerak empat roda yang PPnBM-nya lebih mahal.

“Sekarang, kan, kami kena 30 persen,” ucapnya menanggapi pertanyaan Mobil123.com di sela-sela Uji Keiritan Suzuki Ertiga awal pekan ini.

Pemerintah sendiri dalam waktu dekat berencana merilis aturan berisi struktur PPnBM baru demi memfasilitasi kendaraan hybrid, listrik, sedan sebagai tindak lanjut Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019. Dalam aturan ini, perbedaan besaran PPnBM antara mobil 4x2 dan 4x4 juga ditiadakan.

Suzuki, menurut Donny, membuka kemungkinan menurunkan harga jual Jimny saat aturan itu akhirnya benar-benar terbit.

“Mungkin nantinya kami bisa dapat 15 persen (PPnBM Jimny). Itu kan turun setengahnya. Signifikan, kan,” tandasnya.

Permasalahannya, berdasarkan keterangan Kementerian Perindustrian, pemerintah kemungkinan besar baru bakal memberlakukan PPnBM terbaru 2 tahun setelah aturan tersebut terbit. Ini, menurut Harjanto selaku Direktur Jendral Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kementerian Perindustrian beberapa waktu lalu, agar para pabrikan dapat menyesuaikan diri karena ada model-model yang pajaknya malah naik dengan struktur PPnBM anyar nanti.

SIS sebagai agen pemegang merek Suzuki di Indonesia sendiri punya ambisi memproduksi lokal Jimny. Saat ini pihaknya masih bertarung dengan India yang juga mempunyai ambisi sama.

Kita lihat saja, apakah akhirnya harga Jimny kelak bisa lebih terjangkau bagi para penggilanya di Nusantara. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang