Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Grup Astra Sebar 9 Posko Mudik dan Berikan Asuransi Gratis

Panduan Pembeli

Grup Astra Sebar 9 Posko Mudik dan Berikan Asuransi Gratis

JAKARTA - PT. Astra International (Grup Astra) menyebar posko siaga mudik Lebaran 2019 di sepanjang Tol Trans Jawa, maupun berbagai layanan lain untuk para pengguna merek-merek kendaraan yang mereka jual. Di samping itu, ada pula asuransi gratis bagi publik yang bisa didapatkan dengan cara amat gampang.

Program rutin ‘Astra Holiday Campaign’ kembali digelar pada masa mudik tahun ini. Dalam peluncuran program tersebut pada Rabu (29/5/2019) di kantor pusat Grup Astra, diumumkan ketersediaan sembilan posko siaga, 97 bengkel siaga, 27 Garda Siaga ERA, serta 58 Emergency Roadside Assistance.

Secara total, ada 600 teknisi mobil, 6.420 teknisi sepeda motor yang melayani di posko, bengkel siaga, bale santai Honda, pos rehat, serta membantu di lokasi pemudik melalui layanan ERA AstraWorld, Garda Siaga, maupun 281 Honda Care. Layanan-layanan tersebut tersedia mulai 31 Mei - 7 Juni.

Ada sembilan posko siaga yang pada tahun ini difokuskan di sepanjang jalan Tol Trans Jawa. Titik-titiknya adalah di Rest Area Tol Merak KM 68B, Rest Area Tol Cikampek KM 57, Rest Area Tol Cipali KM 102, Rest Area Tol Palikanci KM 207A, Rest Area Tol Batang - Semarang KM 379A, Rest Area Tol Semarang - Solo KM 456A, Rest Area Tol Solo - Ngawi KM 575A, Rest Area Tol Jombang - Mojokerto KM 678B, dan SPBU 54 821 11 Selabih Lalanglinggah Selemadeg Barat Bali.

“Di luar tol kami punya bengkel-bengkel siaga di sepanjang jalur Pantura, Ada 97 bengkel. Semuanya buka di jam kerja tapi pos siaga buka 24 jam,” ucap Bambang Gunawan, Chief Executive Officer Astra World.

Bengkel-bengkel itu meliputi seluruh merek mobil yang ditangani Grup Astra yakni Daihatsu, Toyota (Auto2000), Isuzu, BMW, Peugeot, UD Trucks. Daihatsu menyumbang bengkel terbanyak dengan 46 outlet dengan persebaran terluas pula mulai dari Sumatera, Jabodetabek dan Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah dan DIY, Jawa Timur, Bali, Sulawesi, Kalimantan.

Toyota ada di posisi kedua dengan 23 bengkel resmi. Persebarannya mulai Sumatera, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, dan Kalimantan.

Asuransi
Grup Astra pun memberikan asuransi gratis bernama HappyMe Micro. Cara mendapatkannya, cukup mengunjungi pos siaga mereka atau Bale Santai Honda kemudian mengunduh aplikasi Garda Mobile Otocare.

Mereka secara otomatis akan mendapatkan kode voucer polis HappyMe Micro melalui push email. Ada asuransi jiwa karena kecelakaan lalu lintas dengan nilai santunan total Rp 11 juta per individu.

“Asuransi ini berlaku untuk perorangan sebenarnya. Tapi sekarang zamannya semua orang punya smartphone jadi kalau ada empat orang dalam satu mobil, keempatnya tinggal unduh aplikasinya agar mendapatkan asuransi. Harus keempat-empatnya, jika ingin semuanya dapat asuransi.. Bisa berlaku selama setahun,” ujar Rudy Chen, CEO Asuransi Astra.

Satu yang beda kali ini juga keikutsertaan aplikasi Sejalan dalam program. Aplikasi ride sharing ini menyediakan fitur sebagai travel aggregator untuk shuttle bus di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang