Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Chery Omoda 5 Rakitan Indonesia Mungkin Diekspor Tahun Depan ke Australia

Berita Otomotif

Chery Omoda 5 Rakitan Indonesia Mungkin Diekspor Tahun Depan ke Australia

JAKARTA – Chery meyakini bisa mengekspor mobil dari Indonesia mulai 2024. Adapun modelnya adalah Chery Omoda 5.

President Director PT. Chery Motor Indonesia Shawn Xu menegaskan Omoda 5, calon kompetitor Honda HR-V, merupakan produk berstandar global pertama dari pabrikan asal China tersebut.

Omoda 5 dengan spesifikasi untuk pasar Indonesia sendiri mereka tampilkan dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, sembari mulai membuka pemesanan resminya.

Harga dua varian Omoda 5 adalah Rp328 juta serta Rp398 juta on the road (OTR) Jakarta. Namun, peluncuran model rakitan lokal itu baru akan terjadi paling cepat Maret mendatang.

Chery Omoda 5

Xu menegaskan lagi bahwa Indonesia akan menjadi basis produksi serta ekspor untuk mobil-mobil bersetir kanan mereka.

"Saya pikir, model pertama untuk ekspor nanti adalah Omoda 5,” tandasnya menanggapi pertanyaan Mobil123.com dalam konferensi pers hari pertama IIMS 2023, Kamis (16/2/2023).

Omoda 5 produksi Indonesia ia perkirakan tak terlalu lama lagi bakal dijual di luar negeri. Pada 2024, ia meyakini hal tersebut bisa terjadi.

“Saya percaya di awal tahun depan kami bisa memulai ekspor. Opini saya, negara pertama yang harus kami jadikan negara tujuan ekspor adalah Australia, dilanjutkan dengan negara-negara lain seperti Singapura,” papar dia.

“Kami perlu persiapkan berbagai hal, sampai dengan lokalisasi komponen-komponennya dan itu butuh waktu,” tambah Xu.

Chery Omoda 5

Sekadar mengingatkan, Chery baru memperkenalkan diri kembali secara resmi di Tanah Air pada semester satu 2022. Dulu, awal dekade 2000-an, mereka sempat masuk ke sini tapi gagal dan menghilang.

Kini, mereka datang dengan lebih serius. Prinsipal membentuk langsung perusahaan untuk menangani produksi serta distribusinya.

Mobil-mobil Chery untuk pasar Indonesia pun sudah dirakit lokal. Pada tahap awal, mereka melakukannya di pabrik rekanan yang diketahui berlokasi di Pondok Ungu, Bekasi.

Pada saat bersamaan, Chery juga serius mempelajari dan mempersiapkan pembangunan pabrik milik mereka.

Pada akhir tahun lalu, mereka meluncurkan dua model pertama yaitu Chery Tiggo 7 Pro maupun Chery Tiggo 8 Pro.

Omoda 5 yang akan menjadi andalan ekspor perdana Chery dari Indonesia mengusung mesin 1.5-liter turbo. Kelengkapan standarnya antara lain teknologi Active Driver Safety Assist (ADAS) yang berisi 11 fitur canggih.

Fitur standar lainnya adalah Head Unit 10 Inci, Full Digital Meter Cluster 10 Inci, Wireless Charger, Electric Parking Brake+Auto Hold+Hill Start Assist+Hill Descent Control, Tyre Pressure Monitoring System, Digital Video Recording, Front and Rear Parking Sensors, Rear View Camera.

Masih ada lagi fitur Dual Zone AC, Keyless Entry+Push Start/Stop Button, Remote Engine Start, All Auto Power Window, Electric Mirror Auto Adjustment and Retract pada Omoda 5 varian terbawah. [Xan]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang