Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Yamaha Luncurkan Skutik Hybrid di Indonesia! Ini Harganya

Berita Otomotif

Yamaha Luncurkan Skutik Hybrid di Indonesia! Ini Harganya

JAKARTA - Yamaha akhirnya menyusul Honda meluncurkan skutik hybrid di Indonesia. Namun, kapasitas mesinnya lebih kecil dan harganya juga lebih murah.

Fazzio hybrid, nama skutik tersebut, meluncur secara virtual di Tanah Air pada Senin (17/1/2021). Unit sudah bisa dibeli mulai bulan ini di seluruh diler resmi Yamaha.

Berbeda dengan Honda PCX hybrid yang mesin konvensionalnya berkapasitas 150 cc, Fazzio hybrid menyandang mesin pembakaran internal (internal combustion engine/ICE) 125 cc. Harganya pun akhirnya ‘hanya’ Rp20 juta-an.

Yamaha Fazzio hybrid

Ada dua tipe yang Yamaha sediakan. Tipe termurah, Fazzio hybrid Connected Neo, dijual seharga Rp21,7 juta on the road (OTR) Jakarta.

Adapun tipe kedua yakni Fazzio hybrid Connected Lux dibanderol dengan selisih Rp300 ribu saja, menjadi Rp22 juta OTR Jakarta.

“Sebagai produsen sepeda motor global, Yamaha memiliki komitmen untuk terus berinovasi dalam upaya mendukung perubahan kebutuhan dan tren gaya hidup pelanggan setia kami,” kata President Director and CEO PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto dalam keterangan resmi.

Spesifikasi dan Keunggulan Yamaha Fazzio Hybrid

Sistem penggerak skutik terbaru Yamaha di 2022 ini mengandalkan teknologi Blue Core Hybrid. Performa berasal dari dua sumber, mesin konvensional 125 cc yang dibantu oleh  Electric Power Assist Start yang membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus.

“Teknologi baru Yamaha Blue Core Hybrid yang baru saja diadaptasi pada model baru ini mendukung efisiensi konsumsi bahan bakar dan performa berkendara.” ungkap Morimoto.

Yamaha Fazzio hybrid

Fitur Fazzio hybrid terbilang mentereng. Ada sistem konektivitas Y-Connect yang sebelumnya ada di Nmax, Aerox, serta All New R15.

Terdapat pula One Push Start, Start and Stop System, Smart Key System, Answer Back System, Full Digital Speedometer, LED Headlight, Double Hook Carabiner Electric Power Socket, Spacious Lidded dan Open Pocket, bagasi berkapasitas 17,8 liter yang terbesar di kelasnya.

Yamaha juga menjual tiga aksesori tambahan untuk membuat penampilan Fazzio hybrid berbeda. Ketiganya ialah Leg Soft Bag, Outer Luggage, Cover Panel. [Xan/Ses]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang