Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Volvo Bus Luncurkan 2 Bus Terbaru di Ajang Busworld Sounth East Asia 2019

Berita Otomotif

Volvo Bus Luncurkan 2 Bus Terbaru di Ajang Busworld Sounth East Asia 2019

JAKARTA - Volvo Bus meluncurkan dua bus terbaru mereka yaitu Volvo B11R dan Volvo B8R pada ajang Busworld South East Asia Exhibition 2019.

Khusus untuk Volvo B11R sebenarnya sudah untuk keperluan BRT Busway TransJakarta namun baru diluncurkan secara resmi di Indonesia hari ini. Sementara Volvo B8R baru dikenalkan oleh Volvo pada hari ini dan diharapkan mendapat respon positif dari masyarakat.

Bus-bus ini telah membuktikan kinerjanya dengan berbagai permintaan pelanggan di beberapa negara dan pastinya juga memenuhi persyaratan pasar bus di Indonesia”, ungkap Mr. Akash Passey Senior Vice President of Volvo Bus Region International siang hari tadi.

Volvo Bus menghadirkan dua versi dari sasis Volvo B11R yaitu Ultra-High-Coach dan Double Decker Coach. Keduanya dilengkapi dengan mesin berkapasitas 11 liter yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 430 hp. Mesin tersebut kemudian dikawinkan dengan transmisi I-Shift AMT 12-speed.

Sementara Volvo B8R telah menggunakan mesin B-8 yang diklaim cukup untuk memenuhi kebutuhan rute dalam kota. Mesin tersebut diklaim hemat bahan bakar sehingga dapat mengoptimalkan keseluruhan biaya operasional.

Dengan kedua bus tersebut, mereka pun menegaskan komitmennya dalam menggarap segmen mobil komersial khususnya bus di Indonesia. Hal ini karena Indonesia dinilai memiliki potensi pasar yang baik di masa depan.

“Indonesia adalah pasar yang sangat besar dan modern untuk bus. Ini membawa peluang signifikan bagi operator bus dan produsen bus untuk mendukung kemajuan transportasi darat melalui bus yang berkualitas tinggi, aman, dan ramah lingkungan. Melalui rekam jejak yang telah terbukti selama lebih dari 90 tahun, Volvo Bus sangatlah ideal untuk memenuhi tuntutan operator dan penumpang bus,” pungkasnya. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang