Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Truk Listrik Mitsubishi eCanter Sudah Dites 4.500 Km di Indonesia

Berita Otomotif

Truk Listrik Mitsubishi eCanter Sudah Dites 4.500 Km di Indonesia

JAKARTA – Truk listrik Mitsubishi eCanter sudah menjalani pengujian sejauh beberapa ribu km. Perusahaan yang diajak berkolaborasi pun terus bertambah.

eCanter, menurut keterangan resmi Mitsubishi Fuso yang diterima Mobil123.com pada Senin (16/1/2023), telah dites sejauh 4.500 km tanpa kendala atau pun keluhan.

Konsumen bahkan disebut terkesan dengan akselerasi plus torsi instannya, kemudian mempertimbangkan untuk membeli jika model itu benar-benar dijual di Tanah Air.

Sekadar mengingatkan, pengujian atau Proof of Concept (PoF) eCanter di Indonesia sendiri berlangsung sejak September 2022. Mitsubishi Fuso menggandeng B-Log, salah satu perusahaan transportasi logistik terbesar di negeri ini, dalam proyek tersebut.

Fuso eCanter

Kini, Mitsubishi Fuso juga menggandeng PT. Nestle Indonesia serta PT. Pos Indonesia. Pengetesan eCanter di sana masing-masing sudah berlangsung sejak 1 Desember 2022 serta 12 Januari 2023.

Nestle Indonesia menggunakan eCanter untuk aktivitas distribusi ke konsumen-konsumen di area Cikarang maupun Bekasi. Perusahaan yang berkantor pusat di Swiss itu sendiri ingin mencapai net zero emission pada 2050.

“Ini merupakan kesempatan yang sangat baik bagi Nestle dan KTB (PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motor—Red) untuk berkolaborasi dalam mencoba penggunaan kendaraan listrik untuk proses distribusi Nestlé Indonesia,” kata Supply Chain Director PT Nestle Indonesia Calvin Widjaja.

“Uji coba berjalan lancar dan memberikan kami pengalaman menggunakan teknologi yang lebih ramah lingkungan. Meski ini merupakan teknologi dan antarmuka yang baru dan terkini, pengemudi kami terkesan dengan kemudahan dalam mengoperasikan eCanter sehari – hari, seperti mengisi daya, mengemudi, dan bermanuver,” lanjut dia.

Fuso eCanter

PT. Pos Indonesia, di sisi lain, bakal menggunakan eCanter untuk mengirimkan surat serta parcel selama satu bulan dari cabang mereka di Jakarta menuju berbagai tempat.

Sebagai informasi, pemerintah Indonesia beberapa tahun belakangan gencar mendorong perkembangan pasar dan industri kendaraan listrik.

Ini mereka lakukan dengan menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 mengenai insentif fiskal maupun non-fiskal untuk beragam kendaraan berteknologi itu.

Alhasil, model-model mobil listrik rakitan lokal pun makin banyak. Saat ini, sudah ada Hyundai Ioniq 5, Wuling Air EV, Wuling Almaz hybrid, Toyota Kijang Innova Zenix hybrid. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang