Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota Fortuner Facelift Dijual Saat Pandemi, Ini Beda dan Harganya

Mobil Baru

Toyota Fortuner Facelift Dijual Saat Pandemi, Ini Beda dan Harganya

BANGKOK – Toyota Fortuner facelift meluncur saat pandemi virus Corona (Covid-19) masih menerpa banyak negara. Adapun rentang harganya adalah Rp 500 – 800 juta-an.

Namun, peluncuran itu bukan terjadi di Indonesia, melainkan Thailand. Tipe terendah, seperti dikutip dari Bangkok Post pada Kamis (6/4/2020), berbanderol 1,319 juta baht (Rp 591 juta-an) sedangkan tipe tertingginya berharga 1,839 juta baht (Rp 824,9 juta-an).

Tentunya, fascia depan menjadi sektor yang mendapat ubahan pada sisi eksterior. Toyota mempermak desain lampu depan LED plus Day-time Running Light (DRL) LED yang terintegrasi. Sektor gril maupun bemper depan juga tampil berbeda ketimbang Fortuner lawas.

Pada sisi samping, desain pelek 18 inci Fortuner facelift juga sudah lain. Sementara itu, di buritan, diferensiasi paling kentara tampak pada desain lampu belakang lebih ramping.

Bagi yang masih menginginkan lebih, Toyota menghadirkan varian Legender. Varian ini tampil dengan nuansa fascia depan lebih gelap—bukan krom seperti Fortuner facelift varian standar—plus desain lebih sporty pada sisi gril honeycomb, bemper depan dengan lampu sein sequential, sampai lampu depan yang terintegrasi dengan DRL.

Pelek roda varian Legender menggunakan ukuran 20 inci. Bagian belakang juga punya elemen-elemen black gloss di bemper maupun boot lid.

Seperti umumnya model baru bertema facelift, tak ada ubahan mentereng pada penampakan interior Fortuner di Thailand. Akan tetapi, dari sisi fitur, ada pembaruan berupa layar sentuh lebih besar berukuran 8 inci plus Apple CarPlay. Pada varian Legender, ukurannya malah 9 inci.

Beragam fitur selanjutnya yang tersebar di tipe-tipe Fortuner facelift antara lain adalah kursi dengan 8 arah pengaturan secara elektrik di sisi pengemudi dan penumpang depan, sampai wireless charging. Masih ada lagi LED ambient lighting, sistem audio JBL dengan 9 pengeras suara, maupun kamera 360 derajat.

Sebagai mobil yang relatif mahal, tentu fitur keamanan Fortuner facelift terbilang lengkap. Airbag-nya saja berjumlah tujuh.

Ini, pada varian Legender, masih ditambah dengan Toyota Safety Sense yang terdiri dari seperangkat fitur keselamatan aktif ciamik. Contohnya Collision Prevention System, Lane Departure Warning, Radar-guided Dynamic Cruise Control.

Di bawah kap depan, terdapat dua tipe mesin yang sudah mendapat peningkatan performa. Pertama ialah mesin bensin 2.4-liter, 4 silinder diesel 150 hp 400 Nm, sedangkan yang kedua mesin diesel 2.8-liter diesel 204 hp 500 Nm.

Fortuner facelift pun memiliki Variable Flow Control yang membedakan berat setir ketika dikemudikan, tergantung kecepatan. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang