Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Daihatsu Terios Catat Peningkatan Penjualan Lebih dari 100 Persen

Berita Otomotif

Daihatsu Terios Catat Peningkatan Penjualan Lebih dari 100 Persen

JAKARTA –  Daihatsu Terios menunjukkan pertumbuhan penjualan paling pesat dibandingkan model-model Daihatsu lainnya pada delapan bulan pertama 2018. Bayangkan saja, transaksi jual-beli sport utility vehicle (SUV) ini meroket lebih dari 100 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (year on year).

Terios, seperti dijelaskan Daihatsu membukukan penjualan retail 18.781 unit pada Januari – Agustus 2018, tumbuh 137,22 persen year on year, berkontribusi 15 persen dari total penjualan retail merek ini. Pada delapan bulan pertama 2017, Terios, yang saat itu masih mengandalkan model generasi lawas, hanya terjual 7.917 unit.

Adapun penjualan wholesales Terios adalah 18.735 unit dengan kontribusi 14 persen. Secara year on year, volume tersebut meningkat 111,19 persen dari Januari – Agustus 2017 yang berjumlah 8.871 unit.

Sebagai informasi, Terios generasi terkini diluncurkan pada akhir 2017, di hari yang sama dengan mengaspalnya sang ‘kembaran’ yaitu Toyota Rush terbaru. Namun, distribusi keduanya baru dilakukan pada Januari 2018.

Permintaan pasar terhadap kedua model yang diproduksi oleh PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) ini melebihi ekspektasi pabrikan sehingga inden sempat mengular dan bisa mencapai lebih dari tiga bulan. Sebagai jalan keluar, Daihatsu pun menambah kapasitas produksi Terios maupun Rush dengan 'mengorbankan' model lain.

SUV ini juga mulai diperluas ekspornya dengan mengusung nama Toyota Rush. Setali tiga uang dengan performa di pasar domestik, volume ekspornya pun meningkat paling pesat dibandingkan mobil-mobil berlogo Toyota lain yang dikapalkan oleh ADM maupun PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN).

Meski penjualan domestiknya meroket ratusan persen, Terios tidak masuk tiga besar model terpopuler Daihatsu selama Januari – Agustus kemarin. Terios masih kalah dari Sigra, Gran Max pick up serta Xenia. Terios berada di peringkat keempat. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang