Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Sokon dan Wuling akan Ramaikan IIMS 2018

Berita Otomotif

Sokon dan Wuling akan Ramaikan IIMS 2018

JAKARTA – DFSK (Sokon) dan Wuling Motors dipastikan akan menjadi peserta di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018. Ini adalah kali pertama kedua produsen mobil asal Cina tersebut ikut serta dalam ajang ini.

Tak hanya Sokon dan Wuling, sejumlah brand roda-empat juga dipastikan akan ikut serta dalam pameran ini. Mereka adalah Audi, BMW, Chevrolet, Datsun, Honda, Hyundai, Mazda, MINI, Mitsubishi Motors, Mercedes-Benz, Suzuki, Toyota dan VW yang akan menempati Hall A dan D area JIExpo Kemayoran.

Sementara untuk brand roda dua akan diisi oleh beberapa brand dari Jepang, Korea dan Eropa. Menempati Hall C, brand yang sudah memastikan untuk berpartisipasi adalah Aprilia, BMW Motorrad, Kawasaki, Kymco, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield dan Vespa. Sementara untuk Honda (AHM) dan Suzuki, akan menjadi satu bagian dengan brand roda-dua seperti IIMS 2017.

Perkumupulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI) dan Gabungan Aftermarket Otomotif Indonesia (GATOMI) juga dipastikan akan ikut. PAHAMI kembali hadir dengan menempati area Hall B1 dan B2 melalui PAHAMI Village. Hall ini akan menghadirkan berbagai aksesoris roda-empat seperti eksterior, interior dan audio mobil. Sementara GATOMI akan menempati Hall C1.

“Kami mengucapkan terima kasih sekaligus memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh brand otomotif dan industri pendukung yang berpartisipasi dalam IIMS 2018. Keikutsertaan mereka menandakan peran penting IIMS 2018 dalam industri otomotif di Indonesia dan semakin meningkatnya kepercayaan terhadap kualitas pameran ini,” ujar Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang