Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Sampai Kapan Honda Mobilio Cuma Diproduksi dan Dijual dalam Satu Tipe?

Berita Otomotif

Sampai Kapan Honda Mobilio Cuma Diproduksi dan Dijual dalam Satu Tipe?

JAKARTA – Honda Mobilio yang diproduksi dan dijual di Indonesia sampai saat ini masih satu tipe saja.

Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang 2022 Honda hanya memproduksi Mobilio tipe S MT. Bahkan, pada Januari, Februari, dan Juli, malah tidak ada satu unit pun yang keluar dari pabrik mereka yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat.

“Mobilio masih diproduksi,” tegas Business Innovation, Sales, and Marketing Director PT. Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menanggapi pertanyaan Mobil123.com mengenai low multi purpose vehicle (LMPV) tersebut usai peluncuran Honda WR-V pada 2 November 2022 di Jakarta.

Honda Mobilio

Menurut dia, penyebab hal ini terjadi masihlah karena isu keterbatasan cip semikonduktor global. Honda memilih memprioritaskan city car Brio alih-alih Mobilio karena permintaan yang lebih banyak untuk model yang pertama disebut.

“Brio dan Mobilio itu sama komponennya,” ucapnya.

Honda sejak beberapa tahun terakhir memang mengakui amat terdampak keterbatasan suplai cip semikonduktor dunia. Ini terjadi pada seluruh model yang dirakit serta dijual di pasar otomotif Tanah Air.

Mobilio S MT, lanjut Billy, kebanyakan dicari oleh para konsumen korporasi (fleet). Komposisinya bisa mencapai 60 persen dari total penjualan.

“(Transaksi jual-beli) Mobilio masih bisa sekitar 160 unit dalam satu bulan. Konsumen fleet-nya banyak, sekitar 60 persen. Sebanyak 40 persennya retail,” papar dia.

“Saya tidak pernah jual ke (perusahaan) taksi. Jadi, kami hanya menjual ke rental dan lain-lain. Tapi, tidak ada bisnis yang direct (langsung) ke HPM,” tambahnya.

Honda Mobilio

Billy belum bisa mengungkapkan rencana untuk Mobilio pada 2023. Hal itu, lontarnya, lagi-lagi tergantung kondisi krisis cip semikonduktor global.

“Tergantung dari pasokan komponennya lagi,” pungkasnya singkat.

Mobilio pertama kali dijual di Indonesia pada 2014. Lalu, pada 2017, model ini mendapatkan major change (perubahan signifikan), dilanjutkan dengan minor change pada 2019.

Tiga tahun berlalu dan Mobilio belum mendapatkan penyegaran model lagi. Sementara, pesaing-pesaing beratnya di segmen LMPV semisal Toyota Avanza, Toyota Veloz, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander merilis model generasi terbaru atau model facelift. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang