Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Perbedaan Paint Protection Film dan Coating Mobil, Mending yang Mana?

Panduan Pembeli

Perbedaan Paint Protection Film dan Coating Mobil, Mending yang Mana?

JAKARTA – Paint Protection Film (PPF) dan coating merupakan dua cara untuk melindungi cat mobil dan membuatnya tampak lebih kinclong.

PPF sekarang semakin banyak digunakan oleh para pemilik mobil. Cara ini, menurut Founder Bengkel Shine and Tidy Fandi Usman, memang bagus untuk perlindungan cat kendaraan.

Pasalnya, seluruh bodi mobil dibungkus dengan plastik tebal dan bening. Sayang, harganya tidak bisa dikatakan murah.

“Untuk PPF dengan perlindungan bagus dan tidak merusak cat, harus mengeluarkan biaya yang sangat mahal sampai di atas Rp20 juta untuk pemasangan PPF yang benar-benar berkualitas,” kata Fandi saat Grand Opening Bengkel Shine & Tidy di Radio Dalam, Jakarta Selatan, seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima Mobil123.com pada Jumat (25/8/2023).

coating mobil

Coating, di sisi lain, merupakan perlindungan eksterior kendaraan dengan menggunakan bahan kimia yang akan menempel dalam pori-pori cat. Cara ini juga akan memberikan proteksi pada cat maupun menimbulkan efek berkilau, tapi dengan biaya yang diklaim cukup terjangkau.

"Lalu lebih baik mana PPF atau Coating? Keduanya sama-sama baik dan mempunyai karakteristik perlindungan masing-masing. Bila punya uang lebih bisa pakai PPF, sedangkan yang ingin mempunyai kendaraan terlihat seperti baru selalu bisa memilih coating sebagai perlindungan warna cat kendaraan," papar Fandi.

Bengkel Shine & Tidy Radio Dalam sendiri, lanjutnya, menawarkan tiga paket coating. Harga normalnya mulai Rp3,5 juta sampai Rp11,3 juta, tapi di periode promo pembukaan terdapat diskon 50 persen bagi masing-masing paket.

Para pelanggan pun bisa menyesuaikan dengan keinginan serta bujet masing-masing.

Masing-masing paket memiliki serum atau obat coating tersendiri.

"Serum (obat) coating yang digunakan berbeda-beda di setiap paketnya. Semuanya kita impor dari Jepang, Amerika, dan Jerman," pungkas Fandi.

coating mobil

Paket coating pertama adalah Shine Booster. Tujuannya menaikkan tingkat kilau cat mobil, dengan serum berteknologi Jepang yakni gold coat.

"Aplikasinya body mobil akan di-coating dua layer. Tingkat kekerasan coating pun ini hingga 9H. Serumnya tahan lama, hanya saja butuh dirawat sebanyak dua kali di setiap enam bulan," ungkapnya.

Paket coating kedua ialah Shine Protection yang memberikan perlindungan cat kendaraan. Serum yang digunakan ialah platinum coat dari Amerika Serikat, dengan tingkat kekerasan coating mencapai 9H+.

"Selain proteksi, di paket ini akan ditambah dua layer lagi dengan serum gold coat untuk memberikan efek glossy pada cat," jelas Fandi.

Paket terakhir bernama Coating Shine Ultime. Coating dilakukan dengan serum signature coat dari Jerman, dengan tingkat kekerasan 9H+++, sehingga proteksi cat jauh lebih maksimal.

"Kami akan tambahkan dua layer lagi dengan platinum coat. Sehingga paket ini benar-benar memberikan protection pada cat kendaraan dengan sangat maksimal," katanya.

Paket ini sudah pula termasuk proteksi kaca mobil plus velg coating. Serum yang digunakan ialah shine visione, dengan fungsi melindungi dari jamur plus menimbulkan efek hydrophobic (efek daun talas).

Fandi menjelaskan dua paket di atas perlu perawatan setiap enam bulan sekali untuk hasil maksimal.

“Ada servis baru juga dari Shine & Tidy yaitu pikap-jemput bagi pelanggan yang tak sempat antar kendaraan ke bengkel atau kami berikan Gopay untuk pelanggan pulang saat mengantarkan kendaraan ke kita,” tutup dia. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang