Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Nyaris 10 Tahun Beredar di Indonesia, Honda Brio Laku 435 Ribu Unit!

Berita Otomotif

Nyaris 10 Tahun Beredar di Indonesia, Honda Brio Laku 435 Ribu Unit!

JAKARTA - Sejak meluncur hampir 10 tahun lalu sampai sekarang, penjualan Honda Brio di Indonesia sudah lebih dari 430 ribu unit. Apakah bisa menjadi 500 ribu unit tahun ini?

Pasar mobil Indonesia bukanlah pasar mobil-mobil kecil seperti city car dan hatchback. Sejak lama, jika mengacu pada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Indonesia didominasi oleh mobil-mobil tujuh penumpang.

Di tengah kondisi itu, Brio muncul pada Agustus 2012 di Indonesia. Generasi keduanya diperkenalkan pada 2018 dan pada 2020 si kecil ini mencetak sejarah.

“Di pasar otomotif Indonesia, Brio adalah salah satu model dengan penjualan terbaik. Bahkan, Brio pernah mencatat sejarah menjadi mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia pada 2020,” ucap Business Innovation, Sales, and Marketing Director PT. Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy dalam peluncuran Brio RS Urbanite facelift serta City hatchback RS Honda Sensing, Rabu (20/4/2022).

Honda Brio Satya dan Honda Brio RS

Ia mengklaim sejak 2012 hingga sekarang Brio telah laku dengan volume mendekati setengah juta unit. Model ini diklaim pula sebagai pemimpin di dua segmen mobil penumpang.

“Sampai saat ini, Brio telah mencatat total penjualan lebih dari 435 ribu unit di Indonesia sekaligus terus memimpin penjualan di segmen LCGC (low cost green car) dan city car,” ucap Billy mengenai performa Brio Satya dan Brio RS yang berbeda segmen.

Faktor lain yang menurutnya membanggakan adalah status Indonesia sebagai satu-satunya produsen dan pengekspor Brio. Kandungan komponen lokalnya diklaim sudah mencapai lebih dari 90 persen.

Honda Brio RS

Billy menolak mengomentari apakah Brio pada akhir 2022 mampu menyentuh total penjualan 500 ribu unit. Pasalnya, model-model Honda yang diproduksi dan dijual di Indonesia sedang cukup terkendala isu krisis cip semikonduktor global.

Billy membeberkan inden Brio sekarang antara dua sampai tiga bulan. Bahkan, ada konsumen di daerah-daerah di luar Pulau Jawa yang mesti sabar menunggu empat bulan.

Honda pun masih memonitor terus situasi suplai cip semikonduktor untuk Tanah Air.

“Tergantung pasokan cip semikonduktor itu (performa penjualan Brio). Permintaannya masih inden dua, tiga bulan. Kalau itu semua sudah terkendali dan kami bisa produksi sebanyak-banyaknya, ya, percaya diri sekali,” pungkas Billy. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang