Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Lamborghini Siksa Huracan dan Aventador di Sentul

Berita Otomotif

Lamborghini Siksa Huracan dan Aventador di Sentul

SENTUL - Ada banyak cara untuk menarik minat konsumen, salah satu caranya adalah dengan membiarkan konsumen 'mencicipi' produk yang dijual. Hal itulah yang dilakukan oleh Lamborghini yang membiarkan para komunitas dan konsumen potensial untuk menunggangi Huracan LP610-4 dan Aventador LP 700-4.

Huracan dan Aventador adalah dua produk andalan Lamborghini. "Itulah kenapa kami mengadakan 'Lamborghini Esperienza'. Ajang ini kami sajikan untuk konsumen potensial dan mereka yang baru mau masuk ke dunia Lamborghini," kata Sebastien Henry, Head of Lamborghini Southeast Asia, di Sentul.

Dia lalu memaparkan kalau dengan ikut 'Lamborghini Esperienza' para konsumen yang ingin memiliki supercar atau sebelumnya sudah memiliki mobil sport tapi belum punya Lamborghini bisa merasakan sensasi menunggangi banteng asal Italia tersebut.

Pagelaran ini menurutnya sangat efektif untuk membantu diler lokal, seperti Lamborghini Jakarta untuk menggaet konsumen potensial. Terbukti, peserta 'Lamborghini Esperienza' sampai mengantre. 

"Jadi potensial konsumen bisa merasakan sensasi Lamborghini di jalanan dan di habitat aslinya, sirkuit," lugasnya.

'Lamborghini Esperienza' digelar oleh Squadra Corse, yang merupakan divisi motorsport Lamborghini dan mereka berkeliling untuk menggelar 'Lamborghini Esperienza' tersebut.

Indonesia Negeri Potensial

Sentul dan Indonesia, lanjutnya, dipilih karena negara ini termasuk potensial. Tahun lalu saja Squadra Corse menggelar balapan Super Trofeo di Sentul dan akan pula digelar akhir pekan ini, juga di Sentul.

"Negeri ini punya potensi yang besar," cetusnya.

Sebagai informasi, ada 4 Huracan LP610-4 dan 4 Aventador LP 700-4 yang boleh dicoba oleh masyarkat. Meski datang dari rahim yang sama, baik Huracan dan Aventador memiliki karakter yang sangat berbeda. Aventador terasa lebih galak dan Huracan lebih easy-to-drive.

Di jantungnya Aventador LP 700-4, ada tenaga 700 hp yang mampu membuatnya berlari dengan kecepatan maksimum 350 km/jam. Cukup 2,9 detik bagi Aventador mencapai kecepatan 100 km/jam.

Sementara Huracan mampu mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 3,2 detik berkat tenaga 610 hp yang dikandungnya. Bila nyali lebih dan situasi lintasan mendukung, Huracan mampu dilajukan sampai kecepatan 325 km/jam. [Syu/Idr]

 

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang