Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Isuzu Mu-X Dijadikan Ambulans, Siap Layani Wilayah yang Sulit Dijangkau

Berita Otomotif

Isuzu Mu-X Dijadikan Ambulans, Siap Layani Wilayah yang Sulit Dijangkau

JAKARTA – Isuzu Mu-X resmi dijadikan ambulans untuk penuhi segmen kesehatan.

Selama masa pandemi, pasar otomotif di Indonesia terjadi penurunan penjualan mobil secara signifikan dibanding masa normal. Namun, ada beberapa segmen yang dinilai Isuzu justru mengalami peningkatan. Salah satunya adalah segmen kesehatan yang masih membutuhkan banyak ambulans di berbagai daerah.

Untuk itu, Astra Isuzu pun mulai menyasar segmen kesehatan dengan menjadikan Isuzu Mu-X sebagai ambulans. Kendaraan tersebut dinilai cocok untuk memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan yang melayani daerah dengan kondisi geografis sulit seperti di Manado.

“Upaya kami adalah melakukan penetrasi pasar ke sektor yang tidak terlalu terdampak Covid19, salah satunya adalah di bidang kesehatan. Seperti produk SUV Isuzu mu-X 4x4 yang dijadikan Ambulans,” Samuel Pilo Bunga, Regional Manager Astra Isuzu Area Sulawesi.

Pasar juga menanggapi hal positif terkait dengan ketersediaan ambulans 4x4 ini. Hal tersebut disampaikan oleh dr Kerry Monanging, Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Talaud yang saat ini menggunakan unit tersebut guna layanan kesehatan pada masyarakat Talaud.

Isuzu Mux
“Kondisi jalan yang ekstrem di sini, membuat kami membutuhkan ambulans yang unggul di segala medan, dengan dobel gardan dan irit bahan bakar. Dan ketika Isuzu mu-X 4x4 dapat diubah menjadi ambulans, kami langsung memilihnya,” ungkapnya.

Selain memiliki sistem penggerak 4x4, Isuzu Mu-X juga sudah dilengkapi dengan mesin Commonrail Turbo Diesel 2.5-liter. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 134 hp dan torsi mencapai Gelontoran daya maksimalnya 136ps dengan torsi 319 Nm.

Menariknya, mesin ini diklaim bisa menggunakan biodiesel 30 persen (B30), dan perawatannya pun lebih mudah. B20 maupun B30 sendiri, karena bercampur dengan minyak dari kelapa sawit, diketahui punya efek pembersih sehingga kotoran-kotoran yang menempel bisa terlepas dan menyebabkan adanya penyumbatan pada injector pump.

Astra Isuzu Manado telah menyerahkan secara bertahap kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud sejumlah 11 unit ambulans Isuzu mu-X. Sebelumnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Talaud tersebut menggunakan Isuzu Panther sebagai ambulans selama 20 tahun. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang