Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda Siapkan 117 Bengkel Siaga saat Musim Mudik 2019

Berita Otomotif

Honda Siapkan 117 Bengkel Siaga saat Musim Mudik 2019

JAKARTA – PT Honda Prospect Motor (HPM) menggelar program Honda Emergency Service untuk menghadapi musim mudik 2019.

Menariknya, jumlah posko dan dealer siaga yang disiapkan tahun ini akan lebih banyak dibandingkan tahun lalu. Selain itu, Honda juga telah menyiapkan aplikasi Honda Siaga sehingga konsumen akan lebih mudah untuk mengakses program ini.

Program Honda Emergency Service akan berlangsung pada periode 30 Mei – 9 Juni 2019. Tahun ini, Honda mempersiapkan 117 titik layanan bengkel siaga bagi konsumen, menambah 3 bengkel siaga dibanding tahun lalu. Bengkel siaga tersebut terdiri dari 98 dealer resmi Honda yang tetap buka pada jam operasional (08.00 – 16.00), 4 dealer buka 24 jam selama libur lebaran serta 15 Posko Siaga di sepanjang jalur mudik.

Sementara aplikasi Honda Siaga berfungsi untuk menunjukkan lokasi dealer dan posko siaga Honda terdekat dari pengemudi di sepanjang jalur mudik di Indonesia. Tidak hanya itu, konsumen juga dapat melihat alamat lengkap dan menelpon dealer hanya dengan satu sentuhan.

“Honda Emergency Service merupakan program tahunan yang kami lakukan untuk memastikan konsumen Honda dapat menikmati perjalanan mudik dengan aman dan nyaman. Dengan aplikasi Honda Siaga, konsumen juga dapat lebih mudah menemukan lokasi dealer dan posko Siaga di sepanjang perjalanan mereka, tutur Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT HPM. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang