Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Baru Dikukuhkan, Suzuki Carry Club Indonesia Punya 70 Ribu Anggota

Berita Otomotif

Baru Dikukuhkan, Suzuki Carry Club Indonesia Punya 70 Ribu Anggota

JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales resmi mengukuhkan Suzuki Carry Club Indonesia menjadi komunitas resmi mobil Suzuki ke-14 di Indonesia.

SCCI merupakan wadah bagi para pemilik dan penggemar Suzuki Carry yang awalnya terbentuk melalui media sosial pada 7 November 2009. Grup tersebut terus berkembang dan akhirnya meresmikan diri sebagai klub pada 9 Desember 2017 melalui Musyawarah Nasional pertama SCCI yang diadakan di Yogyakarta.

Meski baru dikukuhkan, SCCI langsung menjadi klub dengan jumlah anggota terbesar dibandingkan klub Suzuki lainnya. Tercatat, SCCI memiliki anggota sebesar 70 ribu orang dan telah memiliki chapter daerah yang tersebar di seluruh provinsi di Tanah Air.

“Suzuki Carry merupakan rekan usaha utama pengusaha di Indonesia. Kami harap dengan resminya SCCI menjadi komunitas yang bernaung di bawah PT SIS, semakin banyak lagi pecinta Suzuki Carry untuk saling bertukar informasi dan cerita perjalanan mereka masing-masing,” ujar Agus Bramantyo, Ketua Umum SCCI.

Sementara itu Subronto Laras, Presiden Komisaris Indomobil Sukses Internasional mengatakan bahwa Suzuki Carry merupakan kendaraa dengan sejarah panjang bagi Suzuki. Mobil tersebut bahkan diklaim sebagai cikal bakal dari seluruh mobil Suzuki di Indonesia.

“Suzuki Carry adalah cikal bakal dari mobil Suzuki di Indonesia. Awalnya mungkin hanya laku beberapa unit dan sekarang sudah terjual ribuan unit. Saya ingat, dulu membawa Suzuki Carry ke Manado karena di sana sedang ada panen cengkeh. Medannya menanjak dan Suzuki Carry bisa mengatasinya,” tukasnya.

Berfungsi sebagai wadah komunikasi, koordinasi dan konsultasi bagi seluruh anggotanya, SCCI mengusung semboyan ‘Guyub Rukun Seduluran Salawase’, yang berarti mengedepankan kebersamaan serta persatuan sesama anggota dan menjadi saudara selamanya. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang