Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Asian Games 2018 Berakhir Tapi Perluasan Ganjil-Genap Masih Berlanjut

Berita Otomotif

Asian Games 2018 Berakhir Tapi Perluasan Ganjil-Genap Masih Berlanjut

JAKARTA – Asian Games 2018 resmi ditutup pada Minggu (2/9/2018) kemarin dengan seremoni yang meriah di Stadion Gelora Bung Karno, tapi kebijakan perluasan ganjil-genap akhirnya diperpanjang. Di sisi lain, ada beberapa ‘keringanan’ seperti tidak berlakunya aturan pada akhir pekan.

Hal ini, seperti diberitahukan akun Twitter resmi Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya pada Senin (3/9/2018), diatur dalam Peraturan Gubernur No.92 Tahun 2018 Tentang Pembatasan Lalu Lintas dengan Sistem Ganjil-Genap Menjelang dan Selama Penyelenggaraan Asian Para Games 2018. Sebagai informasi, Ibu Kota Indonesia ini juga didaulat sebagai tuan rumah Asian Para Games 2018 yang berlangsung pada 6 – 13 Oktober mendatang.

Pemerintah tidak mengambil waktu jeda untuk perpanjangan aturan. Perluasan ganjil-genap langsung diberlakukan sehari setelah penutupan Asian Games 2018 ke-18.

“Pasal 3 ayat 1 & 2: Ganjil-Genap diberlakukan 3 September sampai dengan 13 Oktober 2018,” bunyi postingan @TMCPoldaMetroJaya.

Berbeda dengan ganjil-genap Asian Games kemarin yang berlaku tujuh hari penuh, kali ini regulasi hanya berlaku pada Senin – Jumat. Ganjil-genap juga ‘hanya’ diterapkan dari pkl.06:00 – 21:00 WIB.

Di samping itu, Jl. Metro Pondok Indah tidak lagi dimasukkan ke dalam aturan ganjil-genap. Sementara, Jl. Benyamin Sueb baru menerapkan ganjil-genap pada 1 – 13 Oktober.

Pembatasan kendaraan pun hanya berlaku di sebagian ruas Jl. Benyamin Sueb. Titik mulanya dari Bundaran Angkasa sampai dengan Kupingan Ancol.

Ganjil-genap selama Asian Games 2018 sendiri dipuji oleh Kementerian Perhubungan karena berhasil membuat mobilitas para atlet sesuai dengan target waktu, meski memang pada uji cobanya pada Juli silam terpantau cukup banyak mobil yang terkena tilang. Skenario semisal buka-tutup jalan tol pun tidak jadi diberlakukan. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang