Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

ACC Buka Kemungkinan Beri Kredit Mobil DP 0 Persen Tahun Ini

Berita Otomotif

ACC Buka Kemungkinan Beri Kredit Mobil DP 0 Persen Tahun Ini

JAKARTA – Astra Credit Company (ACC) membuka peluang menghadirkan kredit dengan uang muka (Down Payment/DP) 0 persen pada tahun ini. Namun, kredit istimewa ini kemungkinan besar hanya akan ditawarkan secara tertutup.

Seperti diketahui, pada akhir tahun kemarin Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan regulasi yang memperbolehkan pemberian DP 0 persen bagi kredit kendaraan bermotor. Kredit itu dimungkinkan bagi kredit sepeda motor maupun mobil.

Hendry Christian Wong, Chief Finance Officer ACC, menjelaskan pihaknya memahami latar belakang OJK merilis peraturan tersebut. Ini mereka lakukan agar industri pembiayaan bertumbuh dengan melakukan relaksasi pada ketentuan DP.

“Dan mereka juga mengatur agar tidak semua perusahaan pembiayaan boleh memberikan kredit dengan DP 0 persen karena harus melihat lagi Non-Performing Financing (NPF/kredit macet) mereka. Apabila di bawah 1 persen baru diperbolehkan. Kami melihatnya sebagai kebijakan positif dari OJK,” papar dia usai konferensi pers peluncuran aplikasi smartphone acc.one beberapa waktu lalu di Jakarta.

ACC, menurut Hendry, memenuhi syarat untuk memberikan kredit mobil dengan DP 0 persen. Pasalnya, tingkat NPF mereka pada 2018 diklaim di bawah 1 persen dari total pembiayaan sekitar Rp 20 triliun.

ACC mengaku mempertimbangkannya. Tim manajemen risiko ACC sendiri hingga kini masih melakukan kajian.

“Masih dalam proses, ditunggu saja. Saya tak bisa berikan janji kapan. Mungkin tahun ini,” ujarnya.

Penawaran Tertutup
Kajian belum selesai, tapi Hendry memperkirakan bahwa produk DP 0 persen mereka nantinya bersifat tertutup. Artinya, produk tersebut bukanlah produk pembiayaan dengan jumlah nasabah yang massal.

ACC nantinya yang memilih konsumen serta menawarkannya ke mereka agar kualitas kredit tetap terjaga. Produk kebanyakan bakal ditawarkan kepada konsumen fleet, tapi bisa juga ke sebagian kecil nasabah retail.

“Ada kemungkinan kalau kami nantinya memiliki produk ini, kami akan sangat selektif. Tidak diberikan kepada semua konsumen secara terbuka. Barangkali kami bisa berikan kepada konsumen loyal kami dengan rekam jejak pembayaran yang bagus, lancar, yang sudah beberapa kali mengambil kredit lewat perusahaan kami. Bagi nasabah yang reputasinya baik dalam pembayaran angsuran dimungkinkan,” tutup Hendry. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang