Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Wuih, Harga Honda CR-V Hybrid Sekitar Rp 435 Juta

Mobil Baru

Wuih, Harga Honda CR-V Hybrid Sekitar Rp 435 Juta

Chengdu – All-new Honda CR-V Hybrid diluncurkan di China pada 9 Juli 2017, bersama dengan  Honda CR-V Turbo.

Honda CR-V memiliki panjang eksterior 4585mm, lebar 1855mm, tinggi 1689 (CR-V Hybrid 1679mm), serta wheelbase 2660mm.

Generasi kelima Honda CR-V ini menampilkan desain yang benar-benar baru dengan lampu-utama LED, garis-garis aerodinamis, serta bumper berotot. Kesan modern didapat pula dengan lampu belakang LED.

All-new Honda CR-V mencomot mesin Honda Civic 1.500cc i-VTEC 4-silinder. Mesin SUV ini mengeluarkan tenaga 143 kW atau 192 hp dan torsi 243 Nm.

Versi hybrid mengawinkan mesin 2.0-liter dengan2 motor listrik. Sistem memuntahkan tenaga 212 hp dan torsi 315 Nm. Pengemudi bisa memilih mode pengendaraan EV (listrik), perpaduan antara mesin bensin dengan motor listrik (hybrid), atau mesin bensin saja.

Honda membekali Honda CR-V dengan sistem bantuan pengemudi Honda Sensing: Collision Mitigation Braking System (CMBS™), Forward Collision Warning (FCW) – terintegrasi dengan CMBS, Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation (RDM), Lane Departure Warning (LDW) – terintegrasi dengan RDM, Adaptive Cruise Control (ACC).

Harga Honda CR-V Hybrid dari RMB 219.800 atau setara dengan Rp 435 jutaan. [Idr]

 



Indra Prabowo

Indra Prabowo

Managing Editor

Berkarir sebagai seorang wartawan sejak 2002. Pada 2003, penulis menjadi jurnalis di bidang otomotif. Awal karirnya sendiri adalah seorang wiraniaga pada salah satu dealer brand mobil ternama di Indonesia.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang