Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota Innova dan Fortuner Diesel Bisa Gunakan Biodiesel 20

Panduan Pembeli

Toyota Innova dan Fortuner Diesel Bisa Gunakan Biodiesel 20

TANGERANG – PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) memastikan dua mobil produksi mereka Toyota Innova dan Toyota Fortuner bermesin diesel tetap aman menggunakan biodiesel 20 (B20).

Seperti kita ketahui, pemerintah berencana memperluas penggunaan biodiesel B20 untuk layanan non-publik. BBM ini merupakan hasil campuran dari solar 80 persen dengan minyak kelapa sawit 20 persen. 

Langkah ini diambil pemerintah salah satunya untuk mengurangi impor solar. Biodiesel B20 akan diperluas penggunaannya sebagai bahan bakar bagi kendaraan penumpang maupun komersial non-PSO (public service obligation).  

Langkah ini akan menghemat devisa karena kebutuhan impor BBM berkurang. Implementasi perluasan penggunaan B20 secara penuh diyakini juga memgurangi tekanan terhadap neraca perdagangan Indonesia.

Dalam mendukung implementasi kebijakan tersebut, pemerintah menjanjikan insentif bagi produsen yang mau menjual biodiesel ke sektor non-PSO. Perluasan insentif dan penggunaan B20 akan tertuang dalam peraturan presiden (perpres).

Merespon hal ini, PT TMMIN selanjutnya melakukan proyek ujicoba penggunaan biodiesel B20 kepada Toyota Innova dan Toyota Fortuner mesin diesel. Proyek ini sendiri sudah dilakukan sejak 2015 dan membuktikan bahwa kedua mobil produksi mereka tidak memiliki dampak negatif atau penurunan kinerja mesin. 

PT Pertamina (Persero) sebagai penyedia BBM terlibat dalam ujicoba yang menempuh jarak sepanjang 100 ribu km. Selama 3 tahun beragam data didapat dan kemudian menjadi acuan untuk mengetahui sejauh mana dampak penggunaan biodiesel B20, termasuk dalam sisi kenyamanan penumpang. 

“Hasil uji coba yang kami lakukan sejak 2015 tidak menemukan masalah pada penggunaan bahan bakar B20,” ujar Bob Azam, Direktur Administrasi, Korporasi, dan Hubungan Eksternal PT TMMIN di sela-sela pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018..

Dengan hasil ini tentunya dapat menyakinkan pelanggan bahwa jika peraturan ini berlaku mulai September 2018 nanti para pemilik mobil tidak akan mengalami hambatan. Dan intinya seluruh mobil dengan engine diesel yang diproduksi di TMMIN Plant, kinerjanya tetap handal, aman saat mengkonsumsi  B20 sebagai bahan bakarnya. 

Hal ini juga berkaitan dengan perawatan mesin. Dipastikan tidak ada perubahan perlakuan jika nantinya mobil-mobil diesel Toyota buatan TMMIN menggunakan biodiesel B20. 

“Kinerja mesin tidak terganggu. Begitu juga dengan perawatan, tidak ada yang perlu ditambah,” tambah Bob Azam.

TMMIN sendiri saat ini memproduksi Toyota Innova dan Toyota Fortuner. Keduanya dilengkapi dengan mesin bensin dan solar serta tidak hanya dijual di dalam negeri tapi juga diekspor ke beberapa negara. [Ari]



Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang