Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Tesla Model X, SUV Listrik yang Memikat

Mobil Baru

Tesla Model X, SUV Listrik yang Memikat

CALIFORNIA - Setelah sukses memperkenalkan sedan sport, produsen mobil listrik Tesla kini masuk ke babak baru. Tesla Model X diluncurkan. Inilah Sport Utility Vehicle (SUV) yang menggunakan tenaga listrik. Hanya sesaat setelah diperkenalkan, puluhan ribu orang sudah memesannya.

Menurut Tesla, Model X adalah SUV tercepat dan teraman dalam sejarah. Kecepatan 96 km/jam saja dapat dicapainya dalam waktut hanya 3,2 detik.

Selain itu, baterai berkapasitas 90 kWh diyakini mampu membawa mobil ini menjelajah hingga 250 mil atau sekitar 402 km sebelum harus diisi ulang kembali tenaganya.

Ada dua tipe yang diperkenalkan yakni Tesla Model X P90D yang memiliki kekuatan besar. Motor listrik di depan mampu menyalurkan tenaga hingga 259 hp, sementara mottor listrik di belakang berkekuatan 503 hp. Kekuatan ini setara dengan sebuah mobil sport.

Sementara Tesla Model X P90 memiliki kekuatan 259 hp di depan dan belakang. Angka itu memang lebih kecil dari Tesla Model X P90D, tapi Tesla Model X P90 memiliki jarak jelajah lebih jauh yakni 257 mil atau sekitar 413 km.

Topspeed kedua model itu dibatasi secara elektronik di kecepatan 250 km/jam.

Keunggulan model ini tidak hanya dari jantung mekanis semata. Sebab desain model ini juga tampak menarik dan clean.

Pintunya sudah menerapkan pintu falcon wing yang membuka ke atas. Tesla mengklaim aplikasi sistem pintu seperti ini bisa memudahkan pengendara dan penumpang masuk ke kabin.

Di bagian dalam, mobil ini terasa lapang berkat desain jendela dan kaca yang besar. Konfigurasi 7 tempat duduknya juga terlihat nyaman.

Sedangkan untuk urusan keamanan, ketidakhadiran tangki bahan bakar menjauhkan model ini dari kemungkinan terbakas saat kecelakaan. Struktur bodi dan penempatan baterai juga dipikirkan benar.

Model X juga akan terus menerus memindai jalan di sekitarnya dengan kamera, radar dan sistem sonar agar pengendara mendapat informasi terkait lingkungannay untuk membantu menghindari tabrakan. 

Untuk urusan kesehatan, ada HEPA filter yang akan menyaring udara di kabin agar polusi, virus dan bakteri tidak bisa masuk ke kabin. Bahkan ada mode bioweapon defense yang diklaim mampu melindungi para penghuni kabin.

CEO Tesla Elon Musk mengklaim kalau sudah ada 25.000 unit Tesla Model X yang terpesan hanya beberapa saat sejak peluncurannya. Inden model ini pun mengular dari 8-12 bulan. [Syu/Idr]

 

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang