Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Subaru BRZ akan Dianugerahi Motor Listrik

Mobil Baru

Subaru BRZ akan Dianugerahi Motor Listrik

TOKYO - Subaru dan Toyota telah sepakat untuk merancang dan memproduksi BRZ dan 86 generasi berikutnya bersama-sama. Kedua perusahaan dikabarkan akan menyematkan mesin bensin dan motor listrik pada kedua mobilnya (hybrid).

Bagi Subaru, Subaru BRZ hybrid adalah model ketiga setelah XV Crosstrek hybrid dan Subaru Impreza Sport Hybrid.

Berbicara kepada Automotive News, boss Subaru Yasuyuki Yoshinaga mengatakan belum tahu kapan akan mulai meluncurkan Subaru BRZ hybrid. "Kami sudah sepakat dengan Toyota jika kami akan melakukan menghasilkan model penuh," kata Yoshinaga. "Kami belum memutuskan kapan akan diperkenalkan," lanjutnya.

Kabar beredar di media Jepang bahwa Subaru dan Toyota akan meluncurkan mobil sport hybrid hasil kerjasama kedua perusahaan sebelum 2018. Mobil tersebut tetap  mempertahankan konfigurasi penggerak roda belakang. Terkait informasi ini belum ada konfirmasi dari pihak Subaru ataupun Toyota.

Saat ini Subaru memiliki dua model hybrid untuk pasar otomotif Jepang yakni Hybrid Impreza Sport dan XV Crosstrek Hybrid yang menampilkan mesin 2.0-liter DOHC, mesin horizontal dengan sokongan motor listrik. Besar kemungkinan BRZ hybrid memakai teknologi sama. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
 

 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang