Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pertamax Motorsport Championship 2017 Dimulai Awal Maret

Berita Otomotif

Pertamax Motorsport Championship 2017 Dimulai Awal Maret

JAKARTA - Pertamax Motorsport kembali menggelar program terbaru bertajuk Pertamax Motorsport Championship (PMC) 2017.

Pertamax Motorsport selaku wadah khusus bagi pembalap muda berbakat Indonesia meyakini program terbaru ini akan melahirkan pembalap muda berbakat Tanah Air.

"PMC merupakan salah satu platform terbaru dari Pertamax Motorsport Program (PMP). Oleh karena itu di 2017 kami membuat suatu perubahan yaitu menggabungkan Kejuaraan Nasional Indonesia Open Championship X-Treme Offroad Racing dengan Pertamax Sprint Rally Championship dalam satu event," tutur Rifat Sungkar, Direktur Pertamax Motorsport.

Tujuan program terbaru ini yaitu untuk mempererat hubungan dan solidaritas komunitas offroad dan sprint rally serta mencari bakat-bakat pembalap Tanah Air. Selain menggabungkan Pertamax Sprint Rally Championship ke dalam Kejurnas IXOR, kompetisi motorsport ini tetap akan memperlombakan dua jenis kompetisi dari cabang otomotif bergengsi lainnya, yaitu Pertamax Drift Championship dan Pertamax Drag Bike Championship.

Selain diikuti oleh masyarakat umum, Pertamax Motorsport Championship (PMC) 2017 juga akan diikuti oleh Pertamax Motorsport Team. Tim ini akan mengikuti beberapa cabang, antara lain IXOR, sprint rally, drifting dan drag bike.

Pertamax Motorsport Team terdiri dari Rifat Sungkar, Rizal Sungkar, Yedidiah Soerjosoemarno, Rio Saputro Budihardjo dan Lucky Reza. Guna mengoptimalkan kinerja, tim Pertamax Motorsport  telah menyiapkan beberapa nama baru yang  akan  bergabung bersama pembalap senior.

Pembalap tersebut yaitu Glenn Nirwan dan Buche Febrico. Kedua nama pembalap tersebut sudah dikenal berkat prestasinya yang gemilang.

Dalam musim kompetisi Kejurnas Sprint Rally 2016, Glenn berhasil keluar sebagai runner up juara nasional, sedangkan Buche berhasil menjadi juara pertama grup G2 di kompetisi IXOR 2016.

Tim Pertamax Motorsport

“Dengan kesuksesan yang diraih pada tahun lalu, kompetisi kali ini pasti akan lebih seru dan melahirkan pembalap-pembalap muda bangsa. Pertamina akan selalu menunjukkan dukungannya bagi pembalap muda berbakat yang ingin meraih prestasi terbaik,” tutur Dendi T. Danianto, Head of Marketing Communication Direktorat Pemasaran Pertamina.

Kompetisi ini akan mulai bergulir pada awal Maret mendatang dan akan terdiri dari 3 seri untuk setiap cabang olahraga. Khusus untuk kompetisi drag bike akan terdiri dari 4 seri karena memiliki jumlah peminat yang sangat banyak.

Bagi Anda yang ingin mengikuti kompetisi ini, silahkan mendaftar secara online di www.pertamaxmotorsport.com. [Amo/Ikh]

Temukan mobil idaman di Mobil123        
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang